7 Rekomendasi Tongseng Paling Enak di Jogja Favorit Warga Lokal


sisil angelin  March 18, 2019  0 Comment

Tongseng Enak di Jogja – Selain dikenal sebagai salah satu destinasi wisata dan budaya, Jogja juga dikenal sebagai salah satu destinasi wisata kuliner yang beragam dan tentu saja sangat memanjakan lidahnya. Kuliner memang sangat mudah ditemukan di Jogja. Jika bicara soal kuliner Jogja maka orang akan menyebutkan Gudeg menjadi pilihannya. Tapi walaupun demikian bukan berarti Jogja tidak memiliki pilihan menu makanan lain. Ada banyak pilihan makanan lainnya diantaranya adalah Bakmi jawa, sate, Tongseng dan masih banyak menu makanan lainnya.

Tongseng bisa menjadi pilihan menu makanan untuk wisata kuliner di Jogja. Karena memiliki rasa yang nikmat. Walaupun harganya memang agak lebih mahal dengan menu kuliner lain yang ada di jogja namun tak menyurutkan beberapa orang yang berwisata kuliner di Jogja untuk memburu masakan dengan bahan utama daging kambing. Dan berikut adalah rekomendasi tongseng paling enak di Jogja .

Tongseng Enak di Jogja

1. Tongseng dan Gulai Kambing Mbah Jadi Paker

 Tongseng dan Gulai Kambing Mbah Jadi Paker

Fiveprime.com

Lokasi tempat kuliner ini ada di Paker, Bantul. Jika anda dari perempatan paker, maka anda bisa mengambil ke arah kanan lalu menuju ke pertigaan jalanan aspal pertama dan belok lagi ke kanan. Maka anda akan menemukan warung tongseng Mbah Jadi di barat. Masakan tongseng dan gulai di warung ini memang dikenal enak dengan daging yang sangat empuk. Usahakan anda datang kesini sebelum jam 12 karena jika lewat maka menu masakan sudah habis karena memang pembelinya sangat ramai. Untuk harga per porsi hanya 20.000 ribu rupiah.

Baca juga :  12 Minuman Khas Ramadhan di Berbagai Negara
tongseng paling enak

Restaurant Kampung Daun

JiwaJawi Jogja : Wisata Kuliner Yang Tersembunyi Di Yogyakarta

2. Tongseng dan Gulai Ayam Kampung Sudimoro

Tongseng

Tribunnews.com

Untuk lokasi dari tongsong dengan rasa yang enak ini ada di kawasan Jalan Sudirman Bantul. Ini adalah salah satu tempat kuliner yang sangat terkenal di Jogja. Tongseng disini cukup unik berbeda dari tempat lain karena bahan baku utamanya adalah ayam jago. Dan ini adalah salah satu tongseng yang paling difavoritkan. Kelebihan lain dari Tongseng ini adalah tidak memiliki tulang sehingga sangat mudah jika anda santap. Selain itu, untuk tekstur dagingnya juga sama sekali tidak keras karena diolah dalam waktu yang cukup lama kurang lebih selama 3 jam.

3. Sate dan Tongseng Mbah Darmo

 Sate dan Tongseng Mbah Darmo
travel.kompas.com

Salah satu tempat lain untuk anda bisa mencicipi tongseng enak ini adalah Tongseng Mbah Darmo. Tempat makan ini menyajikan makanan dengan olahan kambing muda lokasinya berada di kawasan Baron dan di kios terminal lama Gunungkidul, Jogja. Menunya disini memang sangat banyak sekali, selain gulai kambing, tongseng kambing, tengkleng dan masih banyak lainnya. Anda bisa mencicipi kelezatan dari tongseng dari tempat ini. Selain memiliki menu tongseng yang nikmat disini anda juga bisa mencicipi wedang poci dengan tambahan gula batu. Dan memang benar jika tongsongs memang paling diburu oleh pengunjung jadi jika anda ingin menikmati tongseng ini maka anda harus datang lebih awal.

4. Warung Sate, Tongseng dan Gulai Sri Rejeki

Warung Sate, Tongseng dan Gulai Sri Rejeki
hesmacuisine.blogspot.com

Untuk anda yang ingin menuju ke kawasan Gunungkidul maka akan melewati jalan Wonosari, maka sempatkan mampir ke warung sate, tongseng dan gulai kambing guling Sri Rejeki. Lokasinya memang ada di pinggir jalan sehingga akan sangat mudah untuk anda menemukannya. Selain memiliki rasa yang enak, warung ini juga dikenal sangat bersih dan yang terpenting adalah memiliki area parkir yang sangat luas. Jadi anda bisa makan dengan santai dan tak perlu terburu – buru saat makan disini. Menikmati tongseng sebelum destinasi wisata atau setelah berwisata menjadi pilihan yang tepat untuk anda dan keluarga.

Baca juga :  10 Rekomendasi Sate Enak di Jogya Selalu Ramai Pengunjung

5. Warung Sate Kandang Pak Sukirno

Sate Kandang Pak Sukirno

Ilovelife.co.id

Untuk anda yang memang suka dengan makanan bahan dasar kambing maka pilihan mencicipi tongseng bisa jadi pilihan. Terutama jika anda ingin wisata kuliner jogja dan suka melakukan kegiatan blusukan maka tak ada salahnya untuk anda mencoba sate dan tongseng yang ada di kawasan Bantul ini. Tongseng Sate Kandang Pak Sukirno menjadi salah satu tempat kuliner yang paling banyak dicari dan menjadi tempat singgahan untuk menikmati tongseng. Jika anda ingin datang ke Warung ini maka anda harus masuk ke tengah kampung karena lokasinya sendiri ada di kawasan Dusun Sribit, Desa Mulyodadi, Bantul.  Warung ini buka hingga malam hari, sehingga anda tak perlu khawatir jika kehabisan saat membeli sate dan tongseng di warung ini karena warung pak sukirno sendiri sangat siap menyembelih kambing lagi jika menunya sudah kehabisan. Tak heran jika ini masuk ke 7 rekomendasi tongseng paling enak di Jogja

Jika bicara soal rasa sate dan tongseng yang dijual, di Warung ini sama sekali tidak akan mengecewakan anda. Untuk harga juga sangat murah kisaran 20.000 rupiah saja. Nah, historinya sebelum membuka warung ini, sang pemilik pak Sukirno sendiri sebenarnya telah bertahun – tahun berprofesi sebagai blantik. Sehingga sangat wajar jika beliau membuka usaha ini dan memiliki ciri khas menyanggupi memotong kambing lagi jika kehabisan. Jadi jangan khawatir kehabisan ya.

6. Sate Petir Pak Nano

Sate Petir Pak Nano
eatjogja.com

Sate Petir Pak Nano tidak hanya menjual sate, namun warung yang ada di kawasan Jalan lingkar selatan Jogja ini berada di kawasan Bantul memiliki rasa yang nikmat. Sate kambing yang disajikan memang sangat enak terutama dengan irisan cabai rawitnya yang begitu banyak sehingga rasanya juga sangat pedas Selain cabai rawit, ada juga sate yang disajikan dengan sambal kecap yang berisikan dengan irisan bawang merah. Selain Sate ada juga tongseng yang juga memiliki banyak penggemar di warung ini. Untuk urusan rasa jangan ditanyakan sangat enak dan memanjakan lidah siapapun yang mengkonsumsinya.

Baca juga :  11 Menu Favorit di Solaria Wajib Kamu Coba

7. Sate Klathak Pak Pong

Sate Klathak Pak Pong

LimaKaki.com

Sate Klathak Pak Pong adalah salah satu kuliner yang paling legendari di kawasan Jogja. Sepertinya hampir semua orang mengenali tempat ini. Bukan hanya karena memiliki cita rasa yang nikmat, namun cara pembuatan dari sate ini juga menjadi ciri khas yang akhirnya banyak diingat oleh banyak orang. Selain itu hal unik dari sate ini menggunakan tusukan dari bahan dasar besi dan dagingnya diolah dan ditambahkan dengan bumbu garam. Namun yang membuatnya nikmat adalah menu pendampingnya yang disantap dengan tambahan kuah gule.

Namun ada tak perlu khawatir untuk pecinta tongseng karena disini juga tersedia menu tongseng dengan rasa yang sangat nikmat dan tentu saja akan membuat anda selalu ingat dengan rasanya. Jika anda berencana untuk menuju ke Sate Klathak ma anda bisa menuju ke jalan Imogiri timur Bantul Jogja. Dan yang harus anda tahu selain menjual menu sate, gule dan tongseng disini juga memiliki spot foto yang bagus. Anda bisa menikmati semua menu makanan yang tersedia mulai dari jam 9 pagi hingga jam 12 malam. Jadi jangan sampai lupa mampir untuk menikmati rasa nikmat dari menu makanan di warung 7 rekomendasi tongseng paling enak di Jogja.



Leave a Reply