10 Taman di Malang Yang Hijau Dan Asri Cocok Untuk Refreshing


Fida  June 20, 2021  0 Comment

Taman di Malang menjadi salah satu tempat pilihan tepat yang bisa dilakukan saat berlibur. Malang dikenal sebagai salah satu daerah yang memiliki cukup banyak tempat wisata Termasuk Taman di Malang yang masih asri dan hijau. Berbagai tempat wisata alam di Malang yang terkenal di antaranya pantai, gunung, sungai, dan lain-lain.

Taman juga menjadi salah satu tempat wisata yang dapat dengan mudah Anda jumpai di Malang. Selain banyak dijumpai, taman juga menjadi salah satu tempat wisata yang cukup ekonomis dan cocok digunakan untuk bersantai pagi maupun sore hari. Tidak perlu bingung menentukan tujuan, Berikut daftarnya.

10 Taman di Malang :

1. Taman Trunojoyo Malang

Taman Trunojoyo Malang
ngalam.co

Salah satu taman yang cukup populer di kalangan wisatawan maupun warga lokal adalah Taman Trunojoyo Malang. Taman yang satu ini dapat Anda jumpai di Jalan Trunojoyo, Kecamatan Klojen, Kota Malang, tepatnya berada di depan Stasiun Kota Baru Malang. Selain memiliki tempat yang strategis dan mudah dijangkau, taman yang satu ini juga menawarkan berbagai fasilitas yang sayang untuk dilewatkan.

Pengunjung dapat menikmati berbagai permainan anak-anak serta fasilitas lain seperti perpustakaan. Banyaknya pepohonan juga menjadikan suasana semakin rindang dan sejuk. Taman Trunojoyo Malang dapat dipilih sebagai tempat bersantai yang tepat saat pagi maupun sore hari.

review kuliner dan tempat wisata

Jalan-Jalan Di Alun-Alun Kota Malang: Wajib Dikunjungi Nih Kalo Ke Malang

Agrowisata Kebun Teh Wonosari Lawang

Baca juga :  Indahnya Air Terjun Coban Rondo Malang, Kesejukan Alami

2. Taman Slamet

 Taman Slamet
gotravelly.com

Selain Taman Trunojoyo Malang, taman Slamet juga cukup populer. Taman yang satu ini beralamat di Jalan Taman Slamet Nomor 8, Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang. memiliki salah satu bangunan khas yakni lorong dengan gapura panjang berwarna oranye.

Taman yang satu ini cocok dikunjungi saat pagi maupun sore hari. Pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas seperti banyaknya tempat duduk hingga berbagai fasilitas olahraga. Tidak hanya itu, adanya banyak pepohonan serta tanaman juga menjadikan suasana semakin sejuk. Pengunjung juga dapat mengetahui nama dari berbagai tanaman dan pohon yang ada di Taman Slamet.

3. Taman Merbabu

Taman Merbabu
malangchannel.com

Taman Merbabu atau yang dikenal dengan sebutan Taman Nivea jadi salah satu taman di Malang yang sayang untuk dilewatkan. beralamat di Jalan Merbabu, Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Taman yang satu ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang bisa dinikmati oleh pengunjung. Fasilitas yang ditawarkan diantaranya berbagai permainan untuk anak-anak hingga banyaknya alat olahraga. Terdapat salah satu area yang cukup menarik yakni area pasir pantai. Pengunjung juga dapat menikmati fasilitas lapangan futsal mini di taman yang satu ini.

4. Taman Kunang-kunang

Taman Kunang-kunang
malang-guidance.com

Saat berencana untuk mengunjungi salah satu taman di Malang, Anda dapat datang ke Taman Kunang-kunang. Taman yang satu ini dibangun pada tahun 2015 dan beralamat di Jalan Jakarta, Oro-oro Dowo, Penanggungan, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Tempat yang satu ini cocok dipilih untuk bersantai saat pagi maupun malam hari. Pengunjung akan dimanjakan dengan 98 lampu LED yang menerangi suasana malam. Pengunjung juga dapat bersantai di kursi serta gazebo yang disediakan. Tidak jarang taman yang satu ini didalangi oleh mahasiswa yang ingin bersantai sekaligus mengerjakan tugas.

Baca juga :  10 Nasi Goreng Terkenal di Malang Bikin Kulineran Lebih menyenangkan!

5. Hutan Kota Malabar

Hutan Kota Malabar
kompasiana.com

Hutan Kota Malabar cukup populer di kalangan wisatawan. Taman yang satu ini beralamat di Jalan Malabar, Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Pengunjung akan dimanjakan dengan suasana seperti berada di hutan asli meskipun tempatnya yang berada di tengah-tengah kota.

Tempat yang satu ini cocok didatangi bagi Anda yang ingin merasakan suasana tenang dan sejuk. Tidak hanya itu, Hutan Kota Malabar juga menjadi salah satu wisata edukasi yang tepat untuk didatangi bersama keluarga maupun anak-anak. Pengunjung dapat mengetahui nama tanaman atau pohon dari papan nama yang disediakan.

6. Taman Wisata Buring

 Taman Wisata Buring
pintuwisata.com

Pernah mendengar sebutan Taman Wisata Buring? beralamat di Jalan Kedungkandang Gang 7, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang. Taman Wisata Buring menawarkan suasana yang masih sangat alami dan juga sejuk.

Pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas seperti banyaknya permainan edukasi anak. Pengunjung dapat mencoba untuk bercocok tanam di taman ini. Selain itu, terdapat berbagai fasilitas yang bisa Anda coba seperti memancing, menaiki perahu bebek, hingga olahraga polo air.

7. Taman Mojolangu

Taman Mojolangu
ngalam.co

Diantara banyaknya taman di Malang, Taman Mojolangu menjadi salah satu rekomendasi taman yang bisa Anda datangi. Taman yang satu ini beralamat di daerah Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas seperti adanya jogging track, alat olahraga, dan banyak tempat bersantai atau beristirahat.

Taman yang satu ini juga memiliki pepohonan yang rindang sehingga menawarkan suasana sejuk. Tidak hanya lintasan joging, Anda juga dapat menjumpai lintasan skateboard dan sepeda, hingga lapangan sepak bola. Taman yang satu ini biasa didatangi oleh keluarga maupun beberapa komunitas.

8. Gramofon Taman Cerme

Gramofon Taman Cerme
amazingmalang.id

Taman Cerme menjadi salah satu yang ramai dikunjungi oleh warga lokal maupun wisatawan. Taman yang satu ini beralamat di Jalan Merbabu nomor 4, Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang. memiliki ciri khas yakni dapat tugu gramofon di tengah-tengah taman. Buku tersebut dibangun untuk melambangkan bahwa Malang merupakan kota klasik dimana Anda dapat menjumpai banyak bangunan kuno dari masa penjajahan.

Baca juga :  7 Restoran Sajikan Steamboat dan Grill Enak di Malang

Taman yang satu ini juga memiliki banyak penghijauan yang menjadikan suasana semakin sejuk. Bagi Anda pecinta foto, terdapat banyak sekali spot menarik yang dapat Anda temukan di taman yang satu ini.

9. Taman Singha Merjosari

Taman Singha Merjosari
amazingmalang.id

Mengunjungi taman menjadi salah satu hal menyenangkan yang bisa Anda coba. Ada cukup banyak taman yang sayang untuk dilewatkan, salah satunya adalah Taman Singha Merjosari. Taman yang satu ini beralamat di Jalan Mertojoyo Selatan, Merjosari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.

Pengunjung akan dimanjakan dengan banyaknya fasilitas saat datang ke taman yang satu ini. Fasilitas yang ditawarkan diantaranya adanya lintasan joging, sarana olahraga, serta banyaknya gazebo atau tempat beristirahat. Beberapa permainan seperti ayunan dan juga jungkit juga dapat Anda jumpai.

10. Alun-alun Kota Malang

taman di Malang
malangchannel.com

Saat ingin mengunjungi salah satu taman di Malang, Alun-alun Kota Malang menjadi rekomendasi tepat untuk Anda datangi. Alun-alun Kota Malang menjadi tempat yang pas untuk bersantai pagi maupun sore hari. Tempat wisata ini dipenuhi dengan penghijauan dan rumput yang menjadikan suasana sangat sejuk.

Pengunjung juga akan dimanjakan dengan banyaknya kursi sebagai tempat beristirahat. Alun-alun Kota Malang tentu sudah tidak asing dikunjungi oleh wisatawan yang datang dari berbagai daerah. Untuk mengunjunginya, Anda dapat datang ke jalan Merdeka Selatan, Kiduldalem, Kecamatan Klojen, Kota Malang.



Leave a Reply