6 Restoran Thailand di Surabaya Sajikan Rasa Authentik


sisil angelin  April 13, 2021  0 Comment

Kota Surabaya memang menjadi salah satu kota yang terkenal sekali dengan beraneka kulinernya yang, dan hal inilah yang menarik minat wisatawan lokal maupun mancanegara untuk berkunjung ke kota Surabaya, hanya untuk mencicipi beraneka kuliner khas kota Surabaya salah satunya Restoran Thailand di Surabaya . namun selain terkenal dengan beraneka kuliner khas Surabaya ya ternyata di Surabaya juga memiliki banyak sekali restoran yang menawarkan beraneka hidangan luar negeri dari hidangan khas Jepang, Korea, India, Malaysia, dan restoran Thailand yang menawarkan hidangan unik! membuat pecinta kuliner penasaran untuk mencicipi aneka hidangan khas Thailand, dan untuk kalian yang masih bingung di mana saja sih restoran Thailand yang enak di kota Surabaya. kalian wajib banget simak artikel di bawah ini, karena kali ini gue travelling bakalan kasih tahu kalian beberapa restoran Thailand yang recommended, enak, dan pastinya wajib kalian kunjungi. daripada pernasaran langsung aja yuk simak artikel berikut!

1. Siam Thai Authentic Taste

Siam Thai Authentic Taste
amandakohar.com

Tempat yang akan kita bahas pertama ini memang sangat terkenal di Kota Surabaya, dan Siam Thai Authentic Taste memang menawarkan interior yang unik. sehingga membuat wisatawan betah berlama-lama di tempat ini, dan untuk kalian yang suka foto tempat ini recommended banget untuk kalian kunjungi. Siam Thai Authentic Taste menawarkan beraneka hidangan khas Thailand yang lengkap, dan lezat! diantaranya ada appetizer, grill, soup, salad, fish, rice, and noodle. namun beberapa menu yang favorit di sini ialah Tom Yum Goong, Som tum Thai, Pla Neung MaNao, Pad Thai, Mooping, dan Moo Sam Cha Tod.

Baca juga :  Rekomendasi 10 Restoran Dengan Sajian Makanan Halal di Kanada

Alamat : Jln. Raya Kupang Baru No. 74, Sukomanunggal, Surabaya.

paket wisata murah

Nongkrong Di Ploen Ruedee Night Market, Tempat Kulineran Dan Belanja Souvenir Khas Chiang Mai

Akhirnya Keturutan Nyobain Mango Sticky Rice! Gimana Rasanya Ya?

2. Thai Street

Thai Street
travelingyuk.com

Untuk kalian yang lagi jalan-jalan ke Tunjungan Plaza wajib banget mampir ke Thai Street, tempat yang satu ini menawarkan beraneka hidangan Thailand yang lezat, dan untuk rasa memang tidak perlu diragukan lagi restoran ini memiliki banyak sekali cabang di Indonesia. Thai Street memang menawarkan hidangan khas Thailand dengan tampilan tang modern, dan salah satu menu yang paling terkenal di Thai Street ialah mango sticky rice yang lembut mirip sekali dengan mango sticky rice yang ada di negeri Gajah Putih. jadi untuk kalian yang ingin mencoba mango sticky rice ala Thailand wajib banget mampir ke Thai Street. selain menawarkan mango sticky rice restoran ini juga menawarkan beraneka hidangan khas Thailand yang lezat! Jadi tunggu apalagi yuk mampir ke Thai Street.

Alamat : Tunjungan Plaza 6 lantai 5 Jln. Embong Malang No 32-26, kedungdoro, Tegalsari, Surabaya.

3. Bodaeng Thai

Bodaeng Thai
pergikuliner.com

Bodaeng Thai ini memang berada di tempat yang strategis yaitu berada di pusat kota. Jadi Bodaeng Thai memang memiliki interior yang lekat dengan Thailand, dan restoran ini memang memiliki tempat yang cukup luas cocok banget untuk kalian yang ingin makan bersama dengan teman ataupun keluarga. restoran ini menawarkan beraneka hidangan khas Thailand yang lezat, dan selain menawarkan beraneka hidangan khas Thailand restoran Bodaeng Thai juga menawarkan chinese food dengan rasa yang otentik. namun beberapa menu khas Thailand yang wajib kalian coba saat berada di Bodaeng Thai ialah Salad Seafood, Tom Yum Seafood, Kerapu Goreng Thai Style, Kare Kepiting, Kerang Batik Saus Thai, Lumpia Bodaeng, Ayam Pandan, Nasi Goreng Nanas, Pad Thai, masih banyak lagi menu lezat di restoran ini.

Baca juga :  7 Tteokbokki Enak di Surabaya

Alamat : Jln. Embong Kenongo No. 62, Embong kaliasin, genteng, Surabaya.

4. Lin’s Garden

Lin's Garden
traveloka.com

restoran yang akan kita bahas diurutan keempat ini memang menawarkan beraneka hidangan yang lezat, dan membuat siapa saja puas dengan hidangannya. jadi Lin’s Garden menawarkan beraneka chinese food, dan hidangan khas Thailand. salah satu hidangan khas Thailand yang paling terkenal di tempat ini ialah Tom Yam yang memiliki porsi besar, dan isian seafood yang lengkap. selain memiliki porsi jumbo kuah dari Tom Yam yanng ada di Lin’s Garden memang yang memiliki rasa yang yang pedas, manis, asam, dan beraneka toping yang digunakan pada sajian Tom Yum membuat satu porsi sajian ini terasa sangat sempurna saat masuk ke dalam mulut. jadi untuk kalian yang ke tempat ini wajib banget cobain semangkuk Tom Yum nya ya! selain Tom Yum kalian bisa memesan beraneka hidangan khas Thailand yang tidak kalah lezat dari Tom Yum.

Alamat : Jln. RA. Kartini no. 61, Dr. Soetomo, Tegalsari, Surabaya.

5. Blue Basil

 Blue Basil
pergikuliner.com

Restoran Thailand yang ada di urutan keenam memang menawarkan beraneka hidangan khas Thailand dengan porsi yang besar, jadi untuk kalian yang ingin ke restoran ini sebaiknya bersama keluarga, atau teman. karena menu yang dihidangkan ditempat ini memang memiliki porsi yang besar, dan bisa dimakan untuk beramai-ramai. tidak dipungkiri Blue Basil memang menjadi salah satu restoran yang terkenal sekali di Surabaya dengan hidangan khas Thailand nya yang lezat, dan khas. beberapa menu favorit di sini ialah Khao Pad Plakem, Steam Rice, Khao Op Saperot, Kai Ho Bai Teay, Kai Piew Hwan, Khaw Niaw Mamuang, Plamek Manao, dan masih banyak lagi hidangan khas Thailand yang lezat di tempat ini.

Baca juga :  10 Cafe Dekat Tunjungan Plaza, Sudut Nyaman untuk Tongkrongan

Alamat : Ciputra World level 3, Jln. Mayjen Sungkono No. 89, dukuh pakis, Surabaya.

6. Rumah Makan Taman Handayani

Rumah Makan Taman Handayani
rmhandayani.com

Restoran yang akan kita bahas diurutan terakhir ini adalah Rumah Makan Taman Handayani. restoran yang satu ini memang sangat terkenal sekali dengan beraneka sajian khas Thailand nya yang lezat, dan lengkap. memang beraneka hidangan di sini memiliki rasa yang cenderung pedas, asam, dan manis yang menggambarkan rasa hidangan khas Thailand. jadi untuk kalian yang ingin mencoba hidangan khas Thailand tidak perlu jauh-jauh ke Thailand cukup ke Rumah Makan Taman Handayani saja kalian sudah bisa mencoba beraneka hidangan khas Thailand yang mirip sekali dengan negeri Gajah Putih. beberapa menu andalan yang ada di Rumah Makan Taman Handayani ialah Nasi goreng nanas, Thai basil chicken, Ayam lodeh ijo, Tom yum seafood, Sup ikan pedas, Mie oriental, Pad thai, Seafood yellow curry, Ayam pandan, dan masih banyak lagi hidangan lezat yang ada di Rumah Makan Taman Handayani.

Alamat : Jln. Raya Prapen No. 35, Prapen, Tenggilis Mejoyo, Surabaya.

Itulah beberapa Restoran yang menghidangan beraneka makan khas Thailand yang recommended banget untuk kalian kunjungi saat berada di Surabaya, dan artinya membuat kulineran kalian di Kota Surabaya berkesan. dari pada penasaran yuk langsung aja yuk mampir ke beberapa Resto yang kita bahas di atas! semoga info ini bermanfaat untuk kalian yang lagi cari kuliner khas Thailand di Surabaya. selamat mencoba!



Leave a Reply