Wajib Coba Ketika di India, Nih 10 Kuliner Legendaris di Kolkatta


prita  November 30, 2021  0 Comment

Kolkata adalah kota terbesar di India setelah New Delhi dan Mumbai. Kota ini menjadi ibukota dari Negara bagian West Bengal yang mana disana Etnis Bengali lebih dominan daripada Hindi. Selain menjadi ibukota, Kolkata juga dikenal sebagai kota bisnis, pendidikan serta budaya. Tak hanya itu, Kolkata juga memiliki sederet tempat wisata menarik yang banyak dikunjungi wisatawan. Selain bisa berwisata, mencicipi kuliner khas Kolkata juga bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan untuk dilakukan. Jika kamu tertarik untuk berwisata kuliner disana, berikut ini adalah 10 kuliner legendaris di Kolkatta yang wajib untuk dicoba.

1. Macher Jhol

Kuliner Legendaris di Kolkatta
pinterest.co.kr

Macher Jhol atau yang dikenal sebagai fish curry ini merupakan salah satu kuliner legendaris di Kolkatta yang wajib kamu coba. Tak hanya legendaris, sajian ini juga cukup terkenal dan menjadi makanan favorit masyarakat setempat dan wisatawan.

Sesuai dengan namanya, sajian yang satu ini dibuat dengan bahan dasar ikan. Macher Jhol merupakan kari ikan tradisional yang dicampur dengan ragam sayuran, seperti kentang dan tomat. Kuliner ini memiliki rasa pedas karena diberi bumbu rempah-rempah yang beragam, seperti bawang putih, bawang merah, jahe, dan kunyit dan biasa dinikmati dengan nasi.

rekomndasi kuliner enak

Explore Agra: Menikmati Masala Dosa Paling Nikmat Di India

Nasi Biryani Medan Selera, Nggak Ada Tandingannya!

2. Mishti Doi

Rekomndasi Kuliner Legendaris di Kolkatta
indoindians.com

Kuliner legendaris di Kolkatta yang wajib kamu cicipi selanjutnya adalah Mishti Doi. Mishti Doi ini merupakan hidangan penutup atau dessert yang memiliki rasa manis, sehingga sangat cocok bagi kamu yang menyukai kudapan manis.

Baca juga :  8 Makanan Tradisional Jogja Terkenal Enak Sejak Dulu

menjadi salah satu sajian yang cukup terkenal dan banyak digemari di Kolkatta. Mishti Doi adalah yogurt fermentasi manis yang berasal dari Benggala. Dessert ini sudah ada sejak beberapa decade terakhir dan masih populer sampai saat ini. Kamu bahkan bisa menemukan Mishti Doi di seluruh toko di India dalam bentuk kemasan. Namun saat berkunjung kesana sempatkan untuk mencoba Mishti Doi yang masih segar di salah satu toko pernjual dessert.

3. Luchi

Kuliner Legendaris di Kolkatta
archanaskitchen.com

Luchi juga menjadi salah satu kuliner legendaris di Kolkatta yang wajib untuk dicoba. merupakan kudapan berupa roti pipih yang digoreng dan menjadi jajanan berkarbohidrat paling digemari di Kolkatta.

Luchi terbat dari tepung maida, yaitu tepung terigu olahan yang kemudian digoreng dalam minyak atau ghee sampai garing. Agar lebih nikmat, luchi biasanya dinikmti dengan kari yang sangat kaya akan rasa dan cocok dinikmati sambil bersantai.

4. Aloo Posto

Kuliner enak di Kolkatta
onewholesomemeal.com

Aloo Posto juga menjadi salah satu kuliner legendaris di Kolkatta yang tak kalah nikmat untuk dinikmati. Bisa dibilang bahwa sajian yang satu ini merupakan makanan rumahan yang selalu ada di setiap rumah di Bengali.

Aloo Posto terkenal sangat hemat dalam penggunaan rempah-rempah pasalnya kuliner ini terdiri dari bahan-bahan yang cukup sederhana, yaitu kentang, cabe hijau dan biji poppy panggang. Aloo Posto menawarkan cita rasa yang nikmat dan bergizi karena biasanya sajian ini diolah dengan menggunakan minyak mustard dan disajikan dengan roti pipih khas Bengali atau Luchi.

5. Shukto

Kuliner terkenal di Kolkatta
archanaskitchen.com

Kuliner legendaris di Kolkatta yang wajib untuk kamu coba berikutnya adalah Shukto. Shukto merupakan merupakan kelezatan tradisional khas Bengali yang dianggap sebagai saah satu sajian vegetarian tebaik oleh masyarakat setempat.

Baca juga :  10 Tempat Makan Favorit Jamaah Haji Indonesia di Arab

merupakan campuran dari berbagai sayuran, seperti kentang, labu, labu botol dan labu pahit sehingga memiliki rasa yang bercampur Antara pahit dan manis namun benar-benar terasa lezat. Shukto ini biasanya dipasangkan dengan nasi atau roti pipih tradisional. Shukto seolah menjadi sajian unik yang menggugah selera dan pastinya sangat sehat bagi tubuh karena mengandung beragam sayuran sehat.

6. Kosha Mangsho

Kuliner Legendaris di Kolkatta
cookpad.com

India memang selalu identic dengan masakan berupa kari, seperti salah satu kuliner legendaris di kolkatta yang satu ini, yaitu Kosha Mangsho. Kosha Mangsho merupakan merupakan kari kambing yang terkenal sangat lezat khas Kolkatta.

Sajian kari ini dibuat dari daging kambing yang dipadukan dengan berbagai sayuran, biasanya menggunakan tomat dan bawang yang kemudian dicampur dengan berbagai rempah-rempah. Istimewanya, kari ii diberi rempah-rempah khas yang membuat cita rasanya semakin otentik dan beraroma nikmat. Kosha Mangsho ini memiliki cita rasa pedas yang pasti bisa membuatmu ketagihan.

7. Shorshe Ilish

Kuliner enak  di Kolkatta
zuranazrecipe.com

Shorshe Ilish merupakan salah satu kuliner legendaris di Kolaktta yang menggunakan ikan sebagai bahan dasarnya. Sajian yang satu ini menggukan Ikan Hilsa yang dipadukan dengan saus mustard.

Ikan Hilsa memang terkenal sangat melimpah di kawasan Bengalis, terutama saat musim hujan. Ikan ini kemudian diolah menjadi beragam sajian lezat yang bisa dinikmati oleh semua orang. Selain menggunakan Ikan Hilsa, sajian ini juga diperlukan mustard putih, mustard, minyak mustard, cabai hijau, black cumin, turmeric powder, bubuk cabai merah dan garam. Agar lebih nikmat, biasanya sajian ini diberi tambahan perasan jeruk nipis dan daun ketumbar.

8. Cholar Dal

Kuliner terkenal di Kolkatta
mycookingcanvas.com

Kuliner legenadris di Kolkatta yang satu ini juga memiliki rasa yang tak kalah lezat. Cholar Dal merupakan salah satu sajian Bengali yang berupa kari lezat.

Baca juga :  10 Masjid Bersejarah Dan Terkenal di India

Sajian ini memiliki tekstur yang kental ini terbuat dari Bengal atau chana dal. Cholar dal sangat kaya akan bumbu dan memiliki cita rasa manis. Biasanya Cholar  dal ini cocok dinikmati bersama dengan luchi atau roti pipih lainnya. Tak hanya dengan roti pipih, cholar dal juga bisa dinikmati dengan nasi sebagai menu sarapan atau menu makan malam. Bahkan cholar dal juga cocok jika dinikmati untuk camilan saat bersantai.

9. Chomchom

Kuliner wajib coba di Kolkatta
spicyworld.in

Chomchom atau yang juga dikenal dengan chum chums ini merupakan makanan penutup atau dessert dan menjadi salah satu kuliner legendaris di Kolkatta.

Chomchom terbuat dari tepung, kri, kunyit, gula, jus lemon dan parutan kelapa. Makanan penutup ini biasanya disajikan selama musim perayaan saja dan digemari oleh banyak kalangan. Chomchom memiliki bentuk bulat berwarna kecokelatan dengan rasa yang manis. Tak hanya ada di Kolkatta, chomchom juga bisa kamu temukan di seluruh India.

10. Rasgulla

Kuliner Legendaris di Kolkatta
palatesdesire.com

Kuliner legendaris di Kolkatta yang terakhir adalah Rasgulla. Sama halnya dengan chomchom, ragulla juga merupakan makanan penutup atau dessert yang cukup terkenal di Bengalis.

Rasgula merupakan kudapan manis dengan sirup manis dan keju yang berbentuk bulat. Banyak spekulasi yang bermunculan seputar asal dari kudapan yang satu ini. Banyak yang menyebutkan jika Rasgulla berasal dari Negara bagian Odisha, namun ada juga yang menyebutkan jika Rasgulla merupakan sajian asal Bengali. Terlepas dari perdebatan seputar Negara asal dari sajian ini, rasgulla merupakan salah satu camilan yang wajib untuk dicoba saat kamu berkunjung ke Kolkatta.



Leave a Reply