9 Rute Road Trip Terindah di Italia Pemandangannya Bikin Betah


prita  September 27, 2022  0 Comment

Rute road trip terindah di Italia tentu bisa menjadi pilihan untuk kamu yang ingin menghabiskan waktu di Italia. Italia menjadi salah satu negara yang cukup banyak pengunjungnya karena tak hanya kaya akan keindahan alam, negara ini juga dianugerahi dengan budaya yang menarik. Tentunya ada banyak cara untuk menikmati Italia dan salah satunya adalah dengan wisata jalur darat atau road trip.

Road trip di Italia bisa dilakukan dengan menyewa mobil mewah, seperti Lamborghini atau Ferrari, atau bisa juga kamu menyewa mobil klasik seperti Fiat. Selain itu, bisa juga lho kamu menjelajahi Italia ini dengan mengendarai Vespa. Nah, untuk kamu yang tertarik untuk road trip di Italia, berikut ini adalah daftar tujuannya.

Road Trip di Italia:

1. Lake Como

Lake Como
airbnb.gy

Rute road trip terindah di Italia yang pertama adalah Lake Como. Keindahan Lake Como ini tentu tak perlu diragukan lagi, terbukti dengan banyaknya selebritis dunia yang memilih Lake Como ini sebagai salah satu destinasi liburan mereka.

Dikelilingi oleh Puncak Alpine dan bukit berhutan, Lake Como ini menawarkan pemandangan danau paling indah di utara Italia. Kota Como menjadi titip awal road trip dan Sepanjang perjalanan, kamu akan melihat pemandangan berupa vila-vila bergaya art nouveau yang elegan. Setelah menjelajahi pusat bersejarah yang memesona dan Villa Olmo, ambilah jalan menanjak ke Bellagio.

Kamu bisa berhenti di desa tepi danau yang indah untuk menjelajahi lahan Villa Melzi d’Eril yang bergaya neoklasik dan menikmati makan siang di Terrazza Barchetta.

Baca juga :  10 Danau Terindah di Italia Destinasi Bulan Madu Para Selebriti
Gotravelly

Thirty Three Brew, Kedai Kopi Asyik Dengan Vibes Jepang

Jaisalmer City Trip: Mengunjungi Patwon Ki Haveli Yang Unik Nan Menawan

2. Lake Garda

Lake Garda
itinari.com

Selain Lake Como, jalur road trip terindah di Italia berikutnya adalah melalui wilayah Veneto di sepanjang tepi Lake Garda yang tak kalah menawan dari Lake Como.

Kamu bisa memulai perjalanan dari Verona dan berhenti sejenak untuk berfoto dengan latar belakang villa-villa Italia berwarna pastel dan danau yang memiliki perairan sejernih kristal. Kamu juga bisa menikmati sejarah Verona, Brescia, Limone sul Garda dan Trento dalam perjalanan darat yang luar biasa ini.

3. Tuscany

Road Trip Terindah di Italia
tripsavvy.com

Rute road trip terindah di Italia yang wajib untuk kamu kunjungi selanjutnya adalah Tuscany. Kalau kamu pecinta kuliner dan wine, pastinya akan sangat menikmati jalur road trip di Casentino Valley ini.

Kamu bisa mengambil rute dari Florence melalui pedesaan Tuscan yang memungkinkan wisatawan untuk berhenti di kebun anggur yang indah untuk melihat tur proses pembuatan wine, menikmati sajian di restoran hingga mengunjungi hotel kuno. Tuscany ini menawarkan pemandangan pedesaan yang apik dan membuat wiaatawan ingin tinggal berlama-lama disana. Saat berada di Tuscany, tentu kamu tak boleh melewatkan momen untuk berwisata kuliner di Florence.

4. Dolomites Road

Dolomites Road
tomtom.com

Dolomites Road juga layak untuk masuk dalam daftar rute road trip terindah di Italia yang sayang sekali untuk dilewatkan. Grande Strada della Dolomiti disebut menawarkan rute road trip paling indah dan menyenangkan di Italia.

Dari sini, arahkan kendaraan kamu ke timur menuju Ponte Nova, untuk menikmati pemandangan puncak fgranit Dolomite. Lanjutkan perjalanan menuju Val di Fassa, sebuah lembah megah yang dibingkai oleh lereng berhutan dan puncak batu raksasa hingga ke Passo Pordoi yang memiliki ketinggian 2.239 meter di atas permukaan laut.

Baca juga :  7 Kebun Binatang Di Jogja, Populer dan Banyak Edukasi Menarik 

Setelah turun dari sana, kamu akan melewati La Villa yang menawarkan pemandangan indah. Saat musim panas, banyak wisatawan yang datang untuk mendaki. Sementara jika kamu datang di musim dingin, kamu bisa mengikuti kegiatan ski disini.

5. Sicily

Sicily
hotels.com

Rute road trip terindah di Italia yang layak untuk kamu kunjungi berikutnya adalah Sicily atau Pulau Sisilia. Pulau Sisilia ini memang menawarkan pemandangan Mediterania yang indah, sejarah yang unik serta wisata kuliner seafood khas yang terkenal paling enak di dunia.

Rute road trip kamu bisa dimulai dari Catania dengan berhenti di lereng Gunung Etna, tepi laut Taormina dan berakhir di Messina. Sepanjang perjalanan, kamu bisa mampir untuk berbelanja di area pertokoan, nongkrong di bar hingga berfoto dengan latar reruntuhan bangunan kuno yang bersejarah.

6. Amalfi Coast

Amalfi Coast
id.hotels.com

Kalau ngomongin soal rute road trip terindah di Italia, maka kamu wajib untuk mengunjungi Almalfi Coast. Sepanjang jelur ini, kamu bisa menikmati pemandangan pantai paling indah di Italia.

Perjalanan bisa dimulai dari Salerno, pintu gerbang selatan utama ke pantai, belok ke barat menuju Vietri sul Mare, sebuah kota kecil yang terkenal dengan keramiknya yang juga menjadi titik awal dari road trip pesisir disini.

Dari sana, medan perjalanan akan lebih menantang karena jalanan menyempit. Meskipun harus tetap waspada dengan kendaraan dari depan, pemandangan di sekitar jalanan ini sangat indah. Setibanya di Alamlfi Coast, kamu bisa mengunjungi Cattedrale di Sant’Andrea kemudian menuju area perbukitan Ravello.

Jangan lupa untuk makan siang di Ristorante Pizzeria Vittoria sambil menikmati keindahan Amalfi dari ketinggian. Kemudian, lanjutkan perjalanan menuju Positano dimana kamu bisa menemukan pemukiman warna-warni yang menghiasi lereng bukit terjal. Di luar Positano, arahkan kendaraan kamu menuju pedalaman menuju Sorrento untuk mengagumi Gunung Vesuvius yang megah.

Baca juga :  Yuk Liburan Ke 7 Desa Wisata di Jawa Timur

7. Stelvio Pass

Stelvio Pass
granturismoevents.com

Rute road trip terindah di Italia selanjutnya adalah Stelvio Pass. Bisa dibilang, rute road trip yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang pecinta alam.

Stevio Pass ini menawarkan pemandangan pegunungan selama road trip. Rute perjalanan ini mencakup pemberhentian di Bolzano, Stelvio, Bormio dan Livigno. Selain menjelajah Ortler Alps yang menawan, disini kamu juga bisa sekaligus berwisata kuliner mencicipi ragam sajian khas Italia yang nikmat.

8. Abruzzo

Abruzzo
aer.eu

Butuh satu jam berkendara menuju timur dari kota Roma, wilayah Abruzzo ini memang terlihat seolah terpisah dari kota besar. apalagi dengan adanya pemandangan lembah dan gunung yang masih alami.

Dari pusat kota, arahkan kendaraan kamu menuju jalan A24 ke Fonte Cerreto yang akan mengantarkanmu sampai ke Campo Imperatore, dataran tinggi dengan pemandangan puncak tertinggi Apennines, Corno Grande. Lanjutkan perjalanan menuju Santo Stefano di Sessanio, yaitu sebuah desa terpencil di dataran tinggi Parco Nazionale del Gran Sasso e Monti della Laga. Saat sore hari, lanjutkan perjalanan menuju Sulmona, yaitu sebuah kota cantik yang berada di Morrone.

9. Sabina

Sabina
wantedinrome.com

Rute road trip terindah di Italia yang terakhir adalah Sabina. Kalau kamu berencana untuk melakukan perjalanan dari Roma menuju Terni, rute terindah yang melintasi dataran tinggi Sabina ini tentu menawarkan pemandangan pedesaan Italia yang indah.

Rute ini akan membawamu melewati Cagar Alam Marcigliani yang dibelah dengan Sungai Tevere. Tak ada salahnya untuk sejenak berhenti di kios pinggir jalan untuk mencicipi minyak zaitun berkualitas tinggi dari pekebunan ini. Lanjutkan perjalanan kamu menuju ke puncak Gunung Terminillo dalam perjalanan ke Amatrice setelah itu lewati Lago di Campotosto State Reserve dalam perjalanan ke Terni.



Leave a Reply