Selingkuh Hingga Bom Atom, 10 Kuliner Unik Khas Kepulauan Seribu


prita  August 24, 2021  0 Comment

Kepulauan Seribu memang menjadi salah satu destinasi wisata yang terfavorit di kawasan DKI Jakarta. Wilayah kepulauan ini berlokasi tak jauh dari Jakarta dan memiliki pemandangan pantai yang sangat indah. Tak hanya itu, pemandangan bawah laut di perairan Kepulauan Seribu ini juga sayang untuk dilewatkan. Selain wisata, Kepulauan Seribu juga memiliki sederet kuliner unik dengan nama yang tak biasa namun memiliki rasa yang luar biasa dan wajib untuk kamu coba saat berlibur kesana. Berikut ini adalah Kuliner Unik Khas Kepulauan Seribu.

Kuliner Khas Kepulauan Seribu

1. Kue Maco

makanan Unik Khas Kepulauan Seribu
travel.wego.com

Kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang pertama adalah Kue Maco. Nama kue yang satu ini mungkin terdengar asing, namun saat kamu melihat bentuknya maka kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan kue yang satu ini.

Kue Maco ini mirip dengan onde-onde dan bahan-bahan yang digunakan juga sama, yaitu tepung terigu, gula, telur dan mentega yang kemudian diuleni dan dibentuk bulat kemudian dilapisi biji wijen. Berbeda dengan onde-onde yang biasanya diberi isian kacang-kacangan, cokelat hingga keju, kue maco diberi isian abon ikan atau daging ikan suwir. Rasa gurih dari daging ikan yang berbalut tapung dan wijen ini pastinya bisa memanjakan lidah.

rekomndasi kuliner enak

Menjajal Menu Terbaru Richeese: Richeese Black Yang Serba Hitam

Indahnya Blue Temple Chiang Rai – Wat Rong Seur Ten

2. Kue Selingkuh

Kuliner Unik Khas Kepulauan Seribu
superapps.kompas.com

Jika mendengar nama dari kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang satu ini pastinya agak aneh, karena biasanya selingkuh identik dengan jalinan hubungan yang tidak jujur. Namun, di Kepulauan Seribu ini Kue Selingkuh merupakan jajanan yang terbuat dari nasi berisikan abon ikan yang kemudian dibungkus dengan daun pisang. Kue selingkuh ini memiliki tekstur yang mirip dengan buras atau lontong dengan cita rasa gurih yang lembut. Masyarakat Kepulauan Seribu biasanya menyantap kue selingkuh ini di pagi hari sebagai menu sarapan.

Baca juga :  10 Makanan Unik di Asia Tenggara Ada Bayi Buaya hingga Sup Penis

3. Bom Atom

makanan  Khas Kepulauan Seribu
diamma.com

Kalau kamu mendengar nama kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang satu ini mungkin agak ngeri. Pasalnya bom atom merupakan bahan amunisi untuk keperluan militer yang bisa meledak.

Bom Atom khas Kepulauan Seribu ini merupakan sebuah makanan yang berbentuk bulat lonjong. Kue ini berbahan dasar tepung terigu, mentega dan telur. Adonan kemudian diuleni sampai kali dan dibentuk bulat panjang lalu digoreng dan dicelupkan dalam caramel gula yang telah diberi pewarna. Kue ini memiliki cita rasa manis di bagian luarnya dan sangat renyah di bagian dalamnya sehingga sangat cocok dinikmati bersama es kelapa muda atau the hangat.

4. Sengkulun

Kuliner Khas Kepulauan Seribu
travel.wego.com

Kuliner khas Kepulauan Seribu yang wajib kamu coba selanjutnya adalah Sengkulun. Sengkulun merupakan jajanan dengan tekstur lembut, kenyal dan lunak dengan cita rasa manis, legit dan juga gurih.

memiliki warna putih yang diolah dengan cara dikukus. Sengkulun biasanya diberi topping meses mewah agar lebih menarik perhatian dan sangat cocok bagi kamu yang menyukai kuliner manis. Sengkulun sangat cocok dinikmati di sore hari sebagai teman bersantai di tepi pantai. Kamu bisa mendapatkan sengkulun ini di penjual kue tradisional atau toko oleh-oleh.

5. Talam Ikan

Kuliner terkenal Khas Kepulauan Seribu
resepkuerenyah.com

Talam Ikan juga masuk dalam daftar kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang tak boleh dilewatkan. Sesuai dengan namanya, Talam Ikan ini merupakan kue yang menggunakan ikan sebagai bahan dasarnya.

Selayaknya kue talam lainnya, kue talam ikan ini juga memiliki tekstur kenyal dan lembut. Kue ini terbuat dari tepung beras yang dimasak sampai teksturnya kenyal kemudian diberi taburan abon ikan yang gurih sehingga terasa lebih nikmat.

6. Kue Kolong

Kuliner Unik Khas Kepulauan Seribu
klikdokter.com

Kue Kolong juga menjadi salah satu kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang cukup populer. Nama jajanan ini memang cukup unik, meskipun masih belum diketahui mengapa kue ini disebut dengan nama kolong.

Baca juga :  10 Pulau Paling Cantik di Kepulauan Seribu

Kue Kolong ini terbuat dari ubi rebus yang kemudian ditumbuk halus dan dicampur dengan sagu. Setelah adonan tercampur, kemudian digoreng dan dimakan dengan cara dicelupkan dalam air rebusan gula Jawa. Kue Kolong ini menjadi salah satu sajian wajib untuk dicoba saat berlibur ke Kepulauan Seribu. Apalagi jika kamu menikmatinya saat sore hari sambil bersantai di tepi pantai.

7. Kue Peler Bedebu

Kuliner Unik Khas Kepulauan Seribu
today.line.me

Kuliner unik khas Kepulauan Seribu berikutnya juga memiliki nama yang tak kalah unik, yaitu Kue Peler Bedebu. Nama ini memang biasanya menjurus pada konotasi negative, namun di Kepulauan Seribu malah menjadi sebuah kudapan yang sangat populer.

Awal mula kue ini diberi nama Peler Bedebu berasal dari candaan pembuatnya hingga akhirnya menjadi semakin populer dan dijadikan nama dari kue bercita rasa manis tersebut. Kue Peler Bedebu ini memiliki tampilan yang mirip dengan kelepon khas Jawa Barat dan Betawi, dibuat dari bahan ubi dan sagu yang ditumbuk halus kemudian diberi isian gula merah cair dan dikukus. Setelah itu kue ini disajikan dengan taburan kelapa parut. Kue Peler Bedebu ini sangat cocok dinikmati bersama teh hangat saat bersantai.

8. Janda Mengandang

rekomendasi Kuliner Khas Kepulauan Seribu
travel.tribunnews.com

Janda Mangandang merupakan salah satu kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang tak kalah populer. Disebut sebagai Janda Mengandang karena kue ini awalnya dibuat untuk bekal para lelaki atau suami yang akan pergi melaut dan belum dapat dipastikan apakah akan kembali pulang atau tidak.

Kue Janda Mangandang ini memiliki cita rasa manis legit yang terbuat dari tepung beras, sagu serta ampas kelapa. Adonan tersebut kemudian dikukus dan disajikan bersama gula merah cair.

Baca juga :  7 Kuliner Dengan Nama Sampah Bikin Pengunjung Rela Antri

9. Sambal Beranyut

Kuliner Khas Kepulauan Seribu
budaya-indonesia.org

Tak hanya ada kue, kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang satu ini berupa sambal dan dikenal dengan nama Sambal Beranyut. Sambal ini memiliki nama yang cukup unik dan telah menjadi andalan masyarakat setempat sebagai pendamping makanan utama.

Sambal Beranyut ini dibuat dari ulekan cabai, perasan air jeruk limau dan garam yang pastinya bisa memanjakan lidah para pecinta kuliner pedas. Biasanya masyarakat Kepulauan Seribu menikmati sambal ini dengan nasi putih hangat dan berbegai jenis olahan ikan khas Kepulauan Seribu sebagai lauknya.

10. Puk Cue

Kuliner Unik Khas Kepulauan Seribu
review.bukalapak.com

Kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang terakhir adalah Puk Cue. Puk Cue merupakan olahan ikan yang mirip dengan pempek Palembang. Puk Cue disajikan sebagai menu kudapan dan cocok untuk dinikmati saat sore hari.

Masyarakat Kepulauan Seribu ini biasa menikmati puk cue ini dengan sambal kacang yang rasanya manis gurih dan sedikit pedas sehingga sangat cocok jika dipadukan dengan puk cue yang gurih.

Itulah tadi daftar 10 kuliner unik khas Kepulauan Seribu yang pastinya sayang sekali kalo dilewatin begitu saja. Kuliner mana yang paling ingin kamu coba?



Leave a Reply