20 Tempat Wisata di Cibubur Favorit Para Wisatawan


sisil angelin  July 23, 2018  0 Comment

Tempat wisata di cibubur – Cibubur berada di Jakarta timur dan menjadi salah satu daerah yang memiliki banyak sekali objek wisatanya yang benar – benar sangat indah dengan harga yang sangat terjangkau. Cibubur menjadi daerah destinasi wisata yang cocok untuk liburan bersama dengan keluarga. Dan berikut ini adalah beberapa Tempat wisata di cibubur yang menjadi tempat favorite beberapa wisatawan

1. Taman Bunga Widya Mandala Krida Bakti Pramuka

Taman Bunga Widya Mandala Krida Bakti Pramuka

jakarta.panduanwisata.id

Taman Bunga ini biasa disebut dengan taman Wiladatika. Taman ini memiliki pemandangan yang sangat indah dengan hawa yang segar.Taman bunga ini menjadi salah satu kawasan yang cocok untuk kamu liburan bersama dengan keluarga. Lokasinya yang dekat dengan perkembangan cibubur membuatnya sangat sering dijadikan sebagai tempat untuk syuting beberapa program di televisi. Selain itu, ada banyak sekali aktivitas yang bisa kamu lakukan selama liburan di kawasan ini. Mulai dari bermain ditaman hingga berenang.
disediakan dari lokasi ini diantaranya adalah air terjun buatan, kolam air mancur dan kolam renang, becak mini, taman bunga, gua mini dan area bermain untuk anak – anak. Untuk masuk ke tempat ini kamu hanya perlu membayar biaya sebesar Rp 8.000. Untuk parkir mulai dari Rp 3.000 hingga Rp 10.000.

review kuliner

Taberu Ramen ; Makan Ramen Dan Suhi Harga Murah Di Surabaya!

Kedai Kopi Kulo: Kedai Kopi Kekinian Yang Harus Dicobain

2. Bumi Perkemahan Pramuka dan Graha Wisata Cibubur

Bumi Perkemahan Pramuka dan Graha Wisata Cibubur

pertaminafoundation.org

Beberapa orang biasanya menyebutnya adalah Buperta Cibubur. Selain terdapat bumi perkemahan, di kawasan ini juga adalah salah satu area wisata yang paling besar ada di Cibubur. Ada banyak sekali fasilitas dan permainan yang tersedia di kawasan ini, mulai dari paintball, outbound, kolam renang dan juga tempat untuk berkemah serta beberapa hal lainnya. Selain itu, di kawasan ini juga memiliki sarana tempat perlindungan flora, penginapan dan cafetaria.

3. Kampoeng Cibubur

Wisata ke Kampoeng Cibubur

Wisatamu.com

Objek wisata kampoeng cibubur adalah salah satu Tempat wisata di cibubur yang cukup di favoritkan. Kawasan ini memiliki beberapa tempat yang mengasyikan diantaranya adalah kampoeng main, tradisional, keluarga dan masih banyak lainnya. Dan memang wisata ini sangat tepat untuk kamu bisa lakukan bersama dengan keluarga.
Ada beberapa jenis permainan dan wahana yang bisa kamu dan keluarga menikmati pada saat liburan ke Kampoeng Cibubur. Diantaranya adalah ketapel raksasa, permainan untuk pancingan bambu, pukul kentongan dan masih banyak lainnya. Yang harus kamu ketahui adalah setiap dari kampung memiliki kegiatan dan fasilitas yang berbeda sehingga akan sangat menyenangkan jika mengajak si kecil saat liburan ke tempat ini.

4. Telaga Arwana

Wisata ke Telaga Warna

tempatwisataseru.com

Salah satu Tempat wisata di cibubur yang sangat banyak sekali dikunjungi wisata adalah Telaga Arwana. Ini adalah salah satu tempat yang bisa digolongkan sebagai wisata edukasi yang pas untuk anak. Ada banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan saat liburan ke telaga warna, mulai dari menanam padi, membajak sawah, memancing, berenang dan lain – lain. Telaga warna memiliki visi berupa untuk melakukan banyak sekali kegiatan wisata yang lebih edukatif dimana selain hanya mendapatkan kesenangan kamu juga bisa mendapatkan ilmu pendidikan dan pengetahuan pada saat kamu berada di kawasan wisata ini. Untuk fasilitas yang disediakan juga sangat beragam. Selain itu, tersedia juga kolam renang serta area untuk pemancingan, outbond dan masih banyak lainnya.

5. Kampung Cina

Wisata Ke Kampung Cina

allabovemyhead.blogspot.com

Objek wisata ini adalah salah satu objek wisata yang ada di dalam Komplek perumahaan yang mana kamu tidak perlu untuk membayar tiket untuk masuk. Kawasan ini ada di kampung cina dan memiliki suasana yang sangat mirip dengan negeri asalnya. Dan wahana yang ada di lokasi kampung cina ini juga tidak dipungut biaya. Ini adalah salah satu wisata yang gratis dan sangat menghibur untuk kamu dan keluarga.

Baca juga :  10 Pantai di Aceh Dengan Kejernihan Air Laut Sebening Kaca

6. Kampung Jepang

Kampung Jepang

travelingyuk.com

Tak hanya Kampung Cina, wisata di Cibubur yang layak untuk kamu kunjungi selanjutnya adalah Kampung Jepang. Kampung Jepang yang berada di Jalan Boulevard Kota Wisata, Cibubur ini menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup banyak dikunjungi, lho.

Sesuai dengan namanya, berkunjung kesini akan membuatmu seolah berada di Negeri Sakura. Bangunan di Kampung Jepang ini didesain sama persis dengan yang ada di Jepang. Tak hanya bisa menikmati bangunan ala Jepang yang instagramable, disini kamu juga bisa berbelanja di toko souvenir yang menjual pernak pernik khas Jepang.

7. Taman Mini Indonesia Indah

Wisata ke Taman Mini Indonesia Indah

blog.reservasi.com

Taman mini indonesia Indah atau TMII adalah salah satu destinasi wisata yang memiliki tema budaya indonesia yang ada di Tempat wisata di cibubur. Taman mini ini sendiri berdiri di lahan yang sangat luas sekitar 150 h. Tempat ini juga salah satu wisata yang memberikan rangkuman beberapa kebudayaan indonesia di semua provinsi. Selain itu ada juga beberapa anjungan daerah yang memiliki gaya arsitektur tradisional, terdiri dari banyak sekali macam tarian, busana atau pakaian adat, dan banyak sekali aneka tradisi yang terdapat di semua daerah di Indonesia. Dan selain itu juga ada bagian Taman Mini yang terdapat danau yang mana memiliki gambaran miniatur dari kepulauan Indonesia.
TMII selalu ramai dikunjungi pengunjung, dan terlebih lagi adalah ketika liburan dan akhir pekan. Ini adalah salah satu destinasi wisata yang sangat cocok untuk kamu bisa liburan bersama dengan keluarga. Dan beberapa wahana yang terdapat di taman Mini ini adalah Taman Among Puri, Kolam renang, dan masih banyak lainnya yang bisa kamu dan keluarga nikmati bersama dengan keluarga. Selain bisa berekreasi di TMII kamu bisa memberikan edukasi ke anak – anak.

8. Cibubur Garden Dairy

Wisata ke Cibubur Garden Dairy

checkinjakarta.id

Ini adalah satu Tempat wisata di cibubur yang sangat seru dan tak boleh kamu lewatkan. Garden Dairy adalah salah satu tempat yang sangat tepat untuk kamu jadikan sebagai salah satu destinasi untuk wisata edukasi untuk anak – anak. Karena disini anak – anak akan diajarkan mengenai banyak cara untuk memerah susu sapi dengan cara yang benar. Selain itu, di kawasan wisata ini juga terdapat Cibugary. Cibugary adalah salah satu wisata yang dikembang oleh perusahaan. Dan tujuan didirikannya kawasan ini adalah untuk memberikan edukatif pada anak – anak agar menambah ilmu mengenai hal yang berhubungan dengan ternak sapi. Selain itu, dengan hadirnya banyak wisata maka sangat diharapkan kesadaran untuk semau mengkonsumsi susu segar setiap hari. Hal ini karena memang susu sangat baik untuk pertumbuhan dan juga untuk perkembangan dari tulang dan juga kecerdasan dari anak.

9. Jakarta Gems Center

Wisata ke Jakarta Gems Center

aktual.com

Jika kamu adalah pecinta batu akik, maka ini adalah salah satu tempat yang sangat cocok dan direkomendasikan untuk kamu. Karena Jakarta Gems Center sendiri memiliki setidaknya lebih dari 1.300 toko yang berjualan banyak sekali ragam batu akik dengan memiliki banyak sekali macam ukuran dan warna. Bisa dikatakan ini adalah salah satu lokasi surganya dari batu akik. Pecinta batu akik tentu saja akan sangat betah di kawasan ini.

10. Cibubur Junction

Cibubur Junction

rumah.com

Bila kamu suka berbelanja, rasanya kamu wajib untuk berkunjung ke Cibubur Junction untuk berbelanja atau membeli oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Mall yang beroperasi sejak tahun 2015 ini menjadi salah satu pusat perbelanjaan yang super lengkap.

Disini kamu bisa berbelanja segala kebutuhan sehari-hari dengan harga yang beragam. Tak bisa berbelanja, disini kamu juga bisa mencicipi ragam kuliner karena di mall ini terdapat banyak sekali restoran yang menawarkan ragam makanan khas dari berbagai daerah.

11. Monumen Pancasila Sakti

Wisata ke Monumen Pancasila Sakti

derryku.blogspot.com

Tempat lain yang menjadi Tempat wisata di cibubur adalah monumen pancasila sakti. Di Kawasan ini kamu bisa wisata sejarah dan budaya dimana kamu bisa mengenang kejadian G30S/PKI. Untuk biaya tiket masukkan sangatlah murah hanya Rp 5.000. namun yang harus kamu ketahui kadang harga tiketnya juga berubah. Di monumen ini kamu akan mendapati adanya patung pahlawan yang memiliki tujuan untuk mengingatkan kita mengenai pentingnya sebuah kemerdekaan dan susahnya untuk mencapai sebuah kemerdekaan Indonesia.

Baca juga :  5 Pantai Terindah di Qatar, Petualangan Seru Siap Menyambutmu!

12. Monumen Perjuangan Jatinegara

Monumen Perjuangan Jatinegara

megapolitan.kompas.com

Wisata di Cibubur yang layak untuk kamu kunjungi selanjutnya adalah Monumen Perjuangan Jatinegara. Monumen yang berada di Jalan Matraman Raya no 212 ini merupakan sebuah monumen yang dibangun untuk mengenang perjuangan para pahlawan bangsa.

Monumen ini menggambarkan patung seorang pemuda yang memeluk senapan dan menggunakan ransel. Proses pembuatan patung ini memang terbilang cukup lama, yaitu sekitar 2,5 tahun dengan menggunakan bahan batu cor dan gips. Monumen Perjuangan Jatinegara ini menjadi salah satu spot foto yang kerap dikunjungi oleh wisatawan saat berkunjung ke Cibubur.

13. Eldorado Water Park

Eldorado Water Park

hargatiket.net

Jika kamu mencari destinasi wisata di Cibubur yang ramah keluarga, maka kamu bisa berkunjung ke Eldorado Water Park ini. Taman air yang berada di kawasan Perumahan Legenda Wisata Cibubur ini selalu dibanjiri pengunjung saat akhir pekan maupun hari libur,

Eldorado Water Park ini memang tidak terlalu luas, namun ada beberapa fasilitas yang bisa kamu coba, seperti empat jenis kolam renang yang dilengkapi dengan seluncuran juga pancuran air. Untuk kamu yang membawa anak-anak dan balita, tersedia kolam khusus untuk anak-anak. Namun, jika kamu sudah mahir berenang, disini juga disediakan kolam sedalam 120cm dengan seluncuran besar dan ember besar yang berisi sia hingga tumpah.

Water Park ini juga telah dilengkapi fasilitas ruang ganti, tempat bilas, loker dengan kunci, penjual makanan dan minuman serta tempat duduk di pinggir kolam.

14. Water Splash Cibubur Country Cikeas

Water Splash Cibubur Country Cikeas

travelspromo.com

Selain Eldorado Water Park, kamu juga bisa berkunjung ke Water Splash Cibubur Country Cikeas sebagai destinasi wisata di Cibubur selanjutnya yang ramah anak. Sesuai dengan namanya, kolam renang ini lokasinya berada di perumahan Grand Cibubur Country Cikeas.

Taman air ini memiliki kolam yang luas dan seluncuran yang bisa digunakan oleh anak-anak dan keluarga. Kolam di wisata ini memiliki kedalaman sekitar 150 sentimeter dan dijamin keamanannya bagi pengunjung, khususnya bagi yang belum bisa berenang.

Water Splash Cibubur Country ini menawarkan wahana-wahana modern yang bisa dinikmati oleh segala usia dan bisa juga dinikmati untuk bersantai. Seperti air mancur, seluncuran dengan berbagai bentuk dan ember tumpah yang besar. Meskipun kolam ini aman untuk anak-anak, namun kamu harus tetap mengawasi mereka bermain untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

15. Kolam Renang Tirta Teja

Kolam Renang Tirta Teja

earlykha.blogspot.com

Cibubur tampaknya memiliki banyak sekali kolam renang yang bisa dikunjungi bersama keluarga. Selain Water Splash Cibubur Country dan Eldorado Water Park, kamu juga bisa berkunjung ke Kolam Renang Tirta Teja untuk bermain basah-basahan.

Wisata di Cibubur yang satu ini berada dalam kompleks Taman Bunga Wiladatika, yang juga berada dalam area Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur. Disini kamu bisa menikmati kolam renang yang cukup luas dengan deretan wahana yang bisa dicoba. Tak perlu khawatir jika kamu akan mengajak anak kecil karena disini juga disediakan kolam renang khusus anak-anak dan balita yang ukurannya tidak terlalu dalam.

Tak perlu khawatir soal fasilitas, pasalnya disini sudah dilengkapi dengan ruang ganti, ruang bilas dan area makan untuk kamu yang kelaparan setelah bermain air.

16. Fantasy Island Cibubur

Fantasy Island Cibubur

rizkyawardana.wordpress.com

Satu lagi nih destinasi wisata di Cibubur yang ramah bagi keluarga, yaitu Fantasy Island Cibubur. Wisata yang berlokasi di Kompleks Perumahan Kota Wisata Cibubur ini memang wajib untuk kamu kunjungi bersama keluarga, terutama kalau kamu berkunjung bersama anak-anak.

Fantasy Island Cibubur ini memiliki sebuah taman unik bernama Taman Jurasic Park. Binatang yang telah punah ini rupanya memiliki daya tarik tersendiri, khususnya bagi anak-anak. Tak hanya bisa berkunjung ke Taman Jurasic, disini kamu juga akan menemukan banyak sekali wahana yang seru, seperti ATV, Flying Horse, Bumper Car dan masih banyak lagi lainnya. Taman ini juga memiliki sebuah danau buatan yang indah dan cukup luas sehingga pengunjung bisa menikmatinya dengan menyewa perahu untuk mengelilinginya sambil menikmati keindahan pemandangannya.

17. Museum Fauna Indonesia

Museum Fauna Indonesia

brisik.id

Wisata di Cibubur yang tak boleh untuk kamu lewatkan selanjutnya adalah Museum Fauna Indonesia. Sesuai dengan namanya, museum ini bertemakan dunia satwa Indonesia yang telah diawetkan.

Baca juga :  10 Jalur Pendakian di Eropa Dengan Panorama Memukau

Menariknya lagi, museum ini memiliki gedung dengan bentuk yang unik, yaitu berbentuk Komodo, yaitu kadal raksasa asal Indonesia yang hampir punah. Museum Fauna Indonesia ini berdiri di lahan seluas 10.120 meter persegi dengan luas bangunan hingga 1.500 meter persegi. Museum ini diresmikan oleh Presiden kedua Indonesia, Soeharto, pada 20 April 1979.

menjadi destinasi wisata edukasi yang sempurna untuk menambah pengetahuan tentang aneka fauna di Indonesia. Disini terdapat sekitar 150 jenis binatang yang diawetkan dan dipajang dalam kotak-kotak kaca. Di lantai satu, kamu akan melihat banyak koleksi binatang mamalia, serangga dan reptil lengkap dengan alam di mana mereka hidup. Ada juga ragam jenis kupu-kupu yang hidup dari wilayah timur hingga barat. Tak hanya itu, kamu juga akan menemukan keong dengan ragam kerang, udang dan kepiting yang merupakan hewan laut dan menjadi lambang betapa kayanya lautan Indonesia. Museum Fauna Indonesia ini seolah menjadi sarana pembelajaran yang menyenangkan bagi segala usia, khususnya anak-anak.

18. Museum Perangko

Museum Perangko

wisatasekolah.com

Museum Perangko menjadi salah satu destinasi wisata di Cibubur dimana kamu bisa melihat pameran perangko yang diselenggarakan secara tetap. Museum ini didirikan atas gagasan dari Ibu Tien Soeharto yang muncul saat beliau sedang berkunjung ke pameran perangko yang diadakan oleh PT Pos Indonesia saat Jambore pramuka Asia Pasifik ke-6 di Cibubur pada tahun 1981.

memiliki bangunan bergaya Bali di atas lahan seluas 9.590 meter persegi. Peresmian museum ini juga dilakukan oleh Presiden Soeharto pada tanggal 29 September 1983. Menariknya, museum ini memiliki dua sayap pada bangunannya yang mana pada sayap kanan adalah kantor pengelola dan ruang pertemuan. Sementara pada sayap kiri merupakan kantor pos tambahan.

Gedung ini dikelilingi oleh pagar tembok dengan dua pintu bergaya candi. Pada bagian depan terdapat bola dunia dan burung merpati yang melambangkan PT Pos Indonesia.

Perangko yang ada disini merupakan perangko yang berasal dari Indonesia juga luar negeri. Kamu bisa berkunjung ke ruang penyajian 2 yang menampilkan proses pembuatan perangko, mulai dari melukis hingga mencetaknya menjadi perangko, patung perancang perangko dan lainnya. Lalu ada juga ruang penyajian 3 yang menampilkan perangko terbitan tahun 1864 hingga 1950 saat masa pemerintahan Jepang, Belanda dan masa perang kemerdekaan. Lanjut ke ruang penyajian 4, kamu bisa melihat souvenir sheet dan perangko yang terbit sejak tahun 1950. Kemudian di ruang penyajian 5 kamu bisa melihat koleksi perangko dengan susunan berdasarkan periode tema tertentu. Seperti tema pariwisata, sosial, lingkungan hidup. Satwa dan kemanusiaan. Terakhir, di ruang penyajian 6 terdapat perangko bertemakan tematik, yaitu kepramukaan dan olahraga.

19. Taman Buah Mekarsari

Taman Buah Mekarsari

batiqa.com

Destinasi wisata yang satu ini berada di sekitar Cibubur dan wajib juga untuk kamu kunjungi, yaitu Taman Buah Mekarsari. Wisata yang berlokasi di Jalan Raya Cileungsi-Jonggol KM 3 ini sering dipadati pengunjung terutama saat hari libur dan akhir pekan.

Sesuai dengan namanya, disini kamu bisa menikmati aneka buah dan bisa menikmati buah sepuasnya. Dengan membayar tiket sekitar Rp 25.000 saja, pengunjung bisa kenyang untuk menikmati ragam buah segar yang langsung dipetik dari pohonnya. Ragam jenis buah bisa kamu temukan disini, mulai dari buah musiman hingga buah non musiman. Taman Buah Mekarsari ini dipenuhi dengan ragam pohon buah-buahan seperti Jambu, Melon, Lengkeng dan masih banyak lagi lainnya. Sementara buah non musiman yang bisa kamu temukan disini seperti Markisa Pola, Pisang dan Nanas.

20. Kampoeng Maen Cibubur

Kampoeng Maen Cibubur

aroengbinang.com

Tempat Wisata di Cibubur yang terakhir adalah Kampoeng Maen Cibubur. Berlokasi di Pondok Ranggon, Cipayung, Kampoeng Maen Cibubur ini memiliki udara yang sejuk dan suasana yang asri.

Sesuai dengan namanya, Kampoeng Maen ini menawarkan arena bermain dan belajar untuk anak-anak. Kamu yang datang kesini bersama anak-anak pun pasti merasa betah bermain disana karena ada banyak sekali fasilitas yang ditawarkan dan tentunya sangat ramah anak. Seperti Kampoeng Permainan, Kampeng Tradisional, Kampoeng Petualang, Kampoeng Rasa, Kampoeng Keluarga, Kampoeng Pengetahuan dan Kampoeng Karya.

Seluruh obyek wisata tersebut bisa dipilih sesuai dengan selera kamu. Jika kamu suka dengan tantangan, kamu wajib mencoba wahana outbond di area Kampoeng Patualang. Lalu, ada juga wahana yang menyediakan ilmu pengetahuan di bidang fisika di Kampoeng Pengetahuan yang mana disini pengunjung bisa mempelajari berbagai teori fisika.

Semua wahana permainan di Kampoeng Maen Cibubur ini menjadi sarana untuk anak mengasah kecerdasan mental, sosial dan fisik serta memahami nilai kehidupan. Disini juga mereka mampu berlajar, bermain dan berkarya dalam satu tempat. Menarik sekali, kan?

Nah, demikianlah 20 daftar destinasi wisata di Cibubur yang patut untuk kamu kunjungi bersama keluarga dan kerabat dekat. Jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan saat kamu sedang berwisata ya. Selamat berlibur.



Leave a Reply