Wisata

Pesona Pantai di Sumatera Barat, Bikin Betah!

Sumatera Barat merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang menawarkan banyaknya pilihan wisata. Oleh karena itu, tidak heran jika kawasan yang satu ini kerap dikunjungi wisatawan sebagai tujuan berlibur. Pantai menjadi wisata paling populer dan mudah didatangi saat berada di Sumatera Barat. Tidak perlu bingung menentukan tujuan, berikut daftar rekomendasi pantai di Sumatera Barat yang menarik untuk kamu datangi. 

Pantai di Sumatera Barat : 

1. Pantai Padang Taplau

kkppadang.id

Pantai Padang Taplau menjadi salah satu pilihan pantai di Sumatera Barat yang populer dan menarik untuk kamu datangi. Pantai yang satu ini dikenal menyuguhkan pemandangan indah dengan suasana yang masih sangat alami. Untuk datang dan menyusuri indahnya Pantai Padang Taplau, pengunjung dikenakan biaya tiket masuk yang terbilang cukup terjangkau yakni Rp 5.000,- per orang. 

Lokasinya yang berada di tengah kota juga menjadikan pantai ini wajib kamu datangi. Selain banyak dikunjungi oleh masyarakat lokal, pantai ini juga menjadi tujuan berlibur pagi wisatawan yang datang dari berbagai daerah. Tidak hanya bersantai dan menikmati panorama pantai, ujung juga akan disuguhkan dengan adanya area bermain anak hingga deretan wisata kuliner. Aneka seafood lezat dan segar dapat kamu coba di sekitar pantai.

2. Pantai Carolina Bungus

padang.go.id

Saat berburu wisata pantai di Sumatera Barat, Pantai Carolina Bungus menjadi salah satu yang tidak boleh kamu lewatkan. Pantai yang satu ini banyak dikunjungi sebagai tujuan wisata sejak tahun 80-an. Ciri khas dari pantai ini adalah memiliki garis pantai yang pendek dan tidak terlalu luas. Karena sudah ada sejak zaman dulu, tidak jarang Pantai Carolina Bungus disebut dengan pantai Kolonial.

Hal menarik yang dapat dilakukan di pantai ini adalah surfing dan snorkeling. Pantai Carolina Bungus tentu sangat menarik dikunjungi bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu berlibur. Jika penasaran, kamu dapat datang langsung ke kawasan Teluk Bungus yang berlokasi kilometer dari Padang. 

3. Pantai Air Manis

pariwisata.padang.go.id

Tidak kalah menarik dengan pilihan pantai di Sumatera Barat lainnya, Pantai Air Manis juga menjadi tujuan favorit wisatawan untuk berlibur. Pantai yang satu ini populer dengan cerita legenda Malin Kundang. Saat datang ke pantai ini, kamu tentu dapat melihat langsung arti cerita legenda Indonesia yakni patung Malin Kundang. Tidak perlu mengeluarkan biaya mahal, harga tiket masuk menuju ke Pantai Air Manis hanya dibandrol sekitar Rp 5.000,- per orang. 

Untuk datang ke pantai ini, kamu dapat langsung menuju ke Kecamatan Padang Selatan tepatnya 10 km dari pusat kota. Selain menikmati indahnya pantai dan melihat langsung bukti cerita legenda, pengunjung juga dapat menyantap seafood segar dan lezat di sekitar pantai.

Saat sore hari tiba, Pantai Air Manis tampak semakin indah dengan suguhan pemandangan matahari terbenam. Datang dan menghabiskan waktu berlibur di pantai ini bersama teman maupun keluarga tentu menjadi hal menarik yang bisa kamu coba.

4.  Pantai Nirwana

padang.go.id

Rekomendasi pantai di Sumatera Barat berikutnya tidak kalah menarik untuk kamu kunjungi adalah Pantai Nirwana. Pantai yang satu ini terletak di kawasan Jalan Raya Padang Painan, Teluk Bayur, Padang Selatan. Saat datang ke pantai ini, pengunjung akan disambut dengan udara yang sejuk dan segar serta pemandangan yang sangat memanjakan mata. Pantai Nirwana dikenal dengan deretan pohon kelapa yang menambah keindahan.

Untuk datang dan menyusuri kawasan Pantai Nirwana, kamu juga dikenakan biaya tiket masuk yang cukup terjangkau yakni Rp 5.000,- per orang. Saat hari libur tiba, pantai ini tentu menjadi tujuan wisata menarik yang bisa kamu datangi bersama keluarga.

5. Pantai Pasir Jambak

portalbaraya.com

Pantai Pasir Jambak menjadi tujuan wisata menarik yang bisa kamu datangi bersama teman maupun keluarga. Sesuai dengan sebutannya, pantai ini memiliki daya tarik yakni luasnya hamparan pasir dengan perpaduan warna coklat dan putih.

Selain bersantai, pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas menarik di sekitar Pantai Pasir Jambak. Beberapa hal yang dapat kamu lakukan diantaranya berjemur, berenang, hingga berselancar. Saat sore hari tiba, pemandangan juga tampak semakin menakjubkan dengan adanya perpaduan matahari terbenam. Untuk mengunjungi pantai ini, kamu dapat langsung menuju ke Jalan Raya Padang Bukittinggi.

6. Pantai Pasumpahan

padang.go.id

Pantai di Sumatera Barat berikutnya yang tidak kalah menarik untuk kamu tuju adalah Pantai Pasumpahan. Pantai yang satu ini dikenal menyuguhan pemandangan indah dan menakjubkan. Pengunjung akan dibuat betah dengan hamparan pasir yang lembut serta lautan luas yang menawan. 

Terdapat berbagai kegiatan menarik yang bisa kamu coba, salah satunya adalah snorkeling. Di sekeliling pantai, terdapat perbukitan hijau yang menambah cantiknya suasana. Untuk mengunjungi pantai ini, kamu dapat langsung menuju ke Jalan Sungai Pisang, Teluk Kabung Selatan, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang. 

7. Pantai Gandoriah

padang.tribunnews.com

Pantai Gandoriah menjadi tujuan wisata pantai di Sumatera Barat berikutnya yang tidak kalah menarik untuk kamu datangi. Pantai yang satu ini memiliki cerita unik. Konon, Gandoriah merupakan nama dari seorang gadis dalam cerita rakyat Minangkabau. 

Di pantai ini, pengunjung dapat menikmati indahnya laut lepas dan gugusan pulau yang menawan. Terdapat banyak spot menarik dan instagramable yang dapat kamu manfaatkan untuk berfoto. Kamu juga dapat menjumpai adanya monumen berbentuk tank. Monumen ini populer dengan julukan Monumen Perjuangan TNI Angkatan Laut Kota Pariaman.

Kamu tidak perlu khawatir karena harga tiket masuk ke pantai ini terbilang terjangkau. Pengunjung hanya dikenakan biaya tiket masuk sekitar Rp 10.000,- per orang. Pantai Gandoriah dapat kamu datangi di kawasan Pasir, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman. 

8. Pantai di Sumatera Barat : Pantai Cermin

wisatahits.blog

Pantai Cermin juga menjadi tujuan tepat yang bisa kamu datangi saat berlibur. Pantai yang satu ini terletak di kawasan Pariaman, Sumatera Barat. Di pantai ini, kamu dapat merasakan suasana sejuk dan segar. Selain menikmati hamparan pasir yang luas, banyaknya pepohonan di sekitar pantai juga menjadikan suasana semakin asri dan alami. 

9. Pantai di Sumatera Barat : Pantai Ketapiang

tribunpekanbarutravel.tribunnews.com

Satu lagi wisata pantai yang tidak boleh kamu lewatkan yakni Pantai Ketapiang. Pantai yang satu ini terletak di kawasan Ketapiang, Kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat. Untuk menyusuri pantai ini, pengunjung dikenakan biaya tiket masuk yang cukup terjangkau yakni sekitar Rp 10.000,- per orang. Dengan begitu, kamu dapat bersantai dan menyusuri indahnya pantai yang satu ini. 

source : https://www.youtube.com/@HerlinaBasri

Itulah daftar pantai yang bisa kamu datangi saat berkunjung ke Sumatera Barat. Dari daftar di atas, pantai manakah yang tampak paling menarik dan ingin kamu kunjungi saat berlibur? 

Fida

Recent Posts

11 Wisata Dekat Stasiun Gambir yang Recommended!

Siapa yang sudah merencanakan liburan seru ke Jakarta naik kereta api? Pasti asyik nih! Nah,…

4 months ago

16 Tempat Wisata Dekat Stasiun Sudirman, Spot Instagramable

Tahukah kamu bahwa terdapat tempat wisata dekat Stasiun Sudirman yang bisa kamu kunjungi?. Lokasi di…

4 months ago

15 Wisata Dekat Stasiun Bogor, Menakjubkan!

Jika naik kereta ke Bogor, pernahkan kamu merasa ingin mampir ke tempat wisata terdekat?. Banyak…

4 months ago

13 Hidden Gems Solo Terbaik yang Recommended!

Cari tempat -tempat Hidden gems di Solo yang menarik, memang cukup seru. Tidak jarang juga…

4 months ago

10 Restoran di Bogor, Cocok Untuk Keluarga!

Restoran di Bogor - Ada banyak tempat kuliner yang tentu saja dapat kamu pilih. Namun,…

4 months ago

10 Kue Kering Terenak di Dunia, Cobain yuk!

Tak sekadar makanan atau minuman saja yang memiliki kategori terenak dan favorit loh, ternyata ada…

4 months ago