clarissaputri
clarissaputri | Sightseeing
Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur, Indonesia | Beach Exploring
2.29 K2

Pantai Kalala, Pantai Pribadi Yang Wajib Dikunjungi Di Sumba!

pantai kalala sumba

Pantai kalala ini wajib di kunjungi saat berada di Sumba!
What to Do

Perjalanan menuju ke Pantai Kalala pun nggak terasa lama. Setibanya di Pantai Kalala, udara yang seger akan menyambut kalian. Rasanya pilihan yang tepat kalau saya menjadikan Pantai Kalala menjadi destinasi tujuan tahun ini. Karena, indahnya pantai ini memang bikin betah dan enggan pulang.

Sebenernya udah lama tau tentang Pantai Kalala Sumba ini, terlebih lagi pantai ini sering mendapat julukan sebagai pantai pribadi. Yak, sebutan pantai pribadi sering tersematkan untuk Pantai Kalala Sumba ini. Sebutan pantai pribadi dikarenakan Pantai Kalala Sumba ini jarang banget pengunjungnya. Karena itu, kalau liburan di Pantai Kalala rasanya mah kayak private beach haha.

pantai kalala sumba

pantai kalala sumba

Liburan jauh dan bisa menemukan tempat seasyik ini emang paling enak nggak cuma sehari. Sayapun memutuskan untuk menginap di resort yang ada di kawasan Pantai Kalala Sumba. Dengan harga sekitar kurang dari satu juta rupiah, kalian sudah bisa bermalam dengan fasilitas yang cukup lengkap disini.

Jangan lupa siapkan juga peralatan yang lengkap mulai dari camera hingga beberapa pakaian bersih jika kalian memutuskan utnuk bermalam. Indahnya pemandangan yang ada di Pantai Kalala Sumba ini memang wajib banget untuk diabadikan.

Pantai Kalala Sumba memiliki pasir yang putih dan bersih. Nggak hanya itu, udara dan pemandangan sekitar pantai ini menajdi perpaduan yang pas. Adanya tebing tebing di sekeliling pantai juga menjadikan mata makin puas melihatnya.

pantai kalala sumba

pantai kalala sumba

Buat kalian yang memiliki hobi berselancar, jangan lupa untuk membawa peralatan yang diperlukan juga ya. Yak, selain memiliki pemandangan indah, Pantai Kalala Sumba juga terkenal dengan ombaknya yang enak banget buat surfing atau selancar lho. Airnya yang jernih dan belum tercemar limbah juga menjadikan kalain yang main disini makin nyaman.

Buat kalian yang nggak suka berselancar, kalian masih bisa menikmati perjalanan kalian dengan seru, yakni dengan berfoto ataupun bermain air atau berenang. Bukan hanya indah dipandang, Pantai Kalala Sumba juga terkenal sebagai tempat subur penghasil rumput laut. Bisa coba mampir ya kalau di Sumba daripada pensaran hehe.

pantai kalala sumba

Kalau lagi surut, Pantai Kalala Sumba ini makin menunjukkan kecantikannya. Buat kalain yang suka olahraga pantai seperti voli pantai atau sepak bola kalian bisa melakukannya saat surut ya, asyik! Kalau menginap, jangan lupa bawa banyak permainan ya biar syeruu!

Kalau kalian main ke Pantai Kalala Sumba dan kalian memutuskan untuk menginap, kalian bakal dapet bonus pemandangan sunset dan sunrise yang indah banget. Dengan suasana sepi dan mirip pantai pribadi, menikmati sumset atau sunrise di Pantai Kalala bersama orang tersayang menjadi hal yang sangat mengasyikkan.

How to Get There

Sumba, tempat yang nggak pernah kehabisan wisata untuk menghibur sekaligus membuat mata termanjakan. Kali ini, saya dibuat penasaran dengan Pantai Kalala yang ada di daerah Wula Waijelu, Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.

Untuk menuju ke Pantai Kalala, memang membutuhkan perjalanan yang cukup panjang. Dari Jawa, kami berangkat menuju ke Bandara Ngurah Rai, Denpasar Bali menuju ke Bandara Mau Hau Waingapu. Jarak dari Waingapu menuju ke Pantai Kalala ini sekitar 115 kilometer. Kalau mau simple, kalian bisa menyewa kendaraan dengan ongkos sekitar Rp 300.000,- hingga Rp 500.000,-  

Suasana selama perjalanan menuju ke Pantai Kalala menjadi hal yang sangat mengasyikkan. Selama di perjalanan, sayapun nggak ada habisnya menikmati udara segar sambil sesekali berhenti untuk mengabadikan momen dengan indahnya tanah Sumba.

Tips and Trick pantai kalala sumba

  1. Jangan lupa bawa camera ya
  2. Kalau mau menikmati indahnya pantai ini dengan puas, menginap saja

Where to Stay pantai kalala sumba

Banyak resort atau penginapan di kawasan Pantai Kalala
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data