ranisubagio
ranisubagio | Sightseeing
Singaraja, Bali, Indonesia | Beach Exploring
7.08 K1

Pantai Lovina Singaraja Bali - Wisata Dolphin

pantai lovina bali

Bagi traveller yang menyukai wisata bawah laut dan ingin melihat sekumpul lumba-lumba yang lucu, saya ada tempat yang cocok untuk anda yaitu di "Pantai Lovina bali" tempat yang paling tepat untuk anda kunjungi dengan teman, keluarga, dan orang tersayang.
What to Do

Lovina nama yang unik pada Pantai ini yang memiliki makna "Love" dan "Ina" yang diartikan sebagai Love Indonesia, Panji Tisna mengatakan. Istilah “INA” adalah singkatan untuk kontingen atau rombongan atlet Indonesia untuk Asian Games 1963. Sedangkan, Lovina didirikan pada tahun 1953. Menurut Panji Tisna, Lovina memiliki makna filosofis, campuran dua suku kata "Love" dan "Ina". Kata "Love" dari bahasa Inggris berarti kasih yang tulus dan "Ina" dari bahasa Bali yang berarti "ibu". arti "Lovina" adalah "Cinta Ibu" atau "Cinta Ibu Pertiwi".

Sejarah Lovina, tentunya tidak lepas dengan sosok Anak Agung Panji Tisna. Nama Panji Tisna sering ditulis Pandji Tisna. Sekitar 1950-an, Anak Agung Panji Tisna, pernah melakukan perjalanan ke beberapa negara di Eropa dan Asia. Apa yang menarik perhatian dia terutama adalah kehidupan masyarakat di India. Dia tinggal beberapa minggu di Bombay. Cara hidup dan kondisi penduduk di sana, serta merta mempengaruhi cara pikir dan wawasan dia ke depan untuk Bali, terutama pembangunan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Buleleng. Sementara itu, Panji Tisna juga melihat suatu tempat yang ditata indah untuk orang-orang berlibur di pantai. Tanah tersebut memiliki kesamaan dengan tanah miliknya di Pantai Tukad Cebol, Buleleng yang juga terletak di antara dua buah aliran sungai. Inspirasi Panji Tisna muncul untuk membangun sebuah peristirahatan seperti itu. Dan jadilah Pantai Lovina.

 

Keunikan dari Pantai Lovina ialah hamparan pasirnya yang berwarna hitam yang masih alami dan bersih sehingga menarik untuk dikunjungi. Yang menarik di Pantai Lovina adalah perjalanan ke tengah laut di perairan Lovina. Anda dapat menjumpai sekumpulan lumba-lumba di perairan Lovina yang terletak sekitar 1 kilometer dari bibir pantai. Laut Bali yang berada di perairan Lovina yang relatif tenang sehingga Anda bisa berwisata di laut tersebut dengan menggunakan perahu nelayan yang ada di pesisir pantai.

Menjumpai Lumba-lumba di perairan Lovina sambil menggunakan kapal nelayan, membuat liburan anda sangat seru!!! karna pemandangan dan sekumpulan lumba-lumba di perairan ini banyak membuat anda takjub saat melihat keindahan Pantai Lovina.

 

Pantai Lovina tentu bisa menjadi tujuan wisata Anda yang mengasyikan bukan?

Banyak hal menarik yang bisa Anda temui di sini seperti melihat pertunjukkan lumba-lumba liar di tengah laut, maupun taman laut dengan beragam ikan hias. Jika Anda sedang mengunjungi kawasan Singaraja, maka sempatkan lah berkunjung ke Lovina dan menginap setidaknya satu hari di sana untuk menyaksikkan keindahan pantai ini dan atraksi lumba-lumba pada pagi hari. Untuk bisa melihat atraksi lumba-lumba liar, Anda harus berangkat pagi sekali saat matahari akan terbit. Mengapa? Karena lumba-lumba di kawasan ini hanya muncul antara pukul 6 pagi hingga 8 pagi. Pada jam itu, puluhan lumba-lumba akan beratraksi secara alami menunjukkan kegiatan mereka di perairan Lovina.

 

Di kawasan Lovina, Anda juga dapat menyelam atau snorkeling untuk menikmati keindahan laut di Pantai Lovina. Anda dapat menjumpai beragam ikan hias yang cukup ramah yang biasanya mendatangi para penyelam. Memang taman laut di Lovina tidak seindah taman laut lainnya di Indonesia. Namun, Anda cukup terhibur dan senang saat bermain-main dengan ikan hias di perairan ini.Di pinggir pantai, Anda juga dapat menemukan berbagai macam kulit kerang yang beraneka ragam. Tentunya boleh untuk anda ambil untuk koleksi hiasan dan cindera mata yang alami dan menarik.

Pantai Lovina yang berpasir hitam ini masih alami sehingga menarik untuk dikunjungi, Hamparan pasir hitam yang luas di Pantai Lovina membuat pengunjung yang ingin berlibur dengan keluarga, teman, dan orang-orang tersayang nyaman karna pemandangannya yang indah, unik, dan menarik untuk di kunjungi. Di kawasan Lovina terdapat banyak penginapan dengan harga terjangkau. Ada juga penginapan yang menyediakan atraksi lumba-lumba yang terlatih ada juga kebun binatang mini di dalam penginapan tersebut. Di sini anda bisa memilih berbagai penginapan di area Pantai Lovina.

 

Biasanya para wisatawan berkumpul di pantai sekitar pukul 5.30 WITA untuk apa? yaitu untuk berangkat ke tengah laut. Di sini anda bisa menyewa perahu nelayan yang memang disediakan untuk pengunjung, Harga sewa perahu di sini sekitar Rp.300.000 untuk sekali jalan. Perjalanan dimulai dengan menggunakan perahu kecil yang hanya bisa mengangkut maksimal 4 orang . Perahu akan membawa Anda sekitar satu hingga dua kilometer ke arah tengah laut ke tempat biasanya sekelompok lumba-lumba akan muncul di sana.

Selama perjalanan, Anda bisa melihat-lihat pemandangan laut yang luas dan perairannya yang biru, Di sini anda bisa melihat daratan Lovina dari kejauhan yang indah ini. Setelah sampai di tengah laut, sang nelayan akan menyusuri ke tempat biasanya sekumpulan lumba-lumba sering muncul. Dan apabila ada sekelompok lumba-lumba yang melompat, sang nelayan akan memberitahu perahu-perahu lain di sekitarnya sehingga perahu-perahu tersebut akan menambah kecepatan untuk mengejar sekelompok lumba-lumba itu.

Tentu di sini anda dapat merekam saat lumba-lumba tersebut berlompatan dan beratraksi di tengah laut. Lumba-lumba ini akan muncul tergantung dari faktor alam juga seperti pasangnya air laut, arah angin, dan tentu saja keberuntungan anda untuk dapat melihat sekumpulan lumba-lumba liar ini. "Pengejaran" ini akan berlangsung kira-kira 3 jam. Namun, apabila Anda sudah merasa mual karena mabuk laut Anda tidak perlu ragu-ragu untuk memberitahu sang nelayan untuk kembali ke daratan.

Saat perjalanan kembali ke daratan, Anda bisa menikmati pemandangan di sepanjang Pantai Lovina dengan jelas karena matahari sudah bersinar dengan terang. disini anda juga dapat menikmati wisata taman laut di perairan Lovina.

Dan ini adalah suasana di Pantai lovina yang lumayan ramai dengan pengunjung. Pengunjung di sini bersantai, bermain, berenang, menyelam, makan, dan minum sambil menikmati pemadangan sunset/matahari tenggelam yang sangat indah sekali,,, gak nyesel deh kalo anda berlibur ke Pantai lovina memory yang susah di lupakan karena pemandangannya yang indah dan tempat yang cocok untuk bersama orang tersayang. Ayo!!! Berkunjung ke Wisata Pantai Lovina.

  

 

 

 

 

 

How to Get There

Pantai Lovina terletak di Bali Utara di pesisir utara Pulau Bali tepatnya sekitar 10 km arah barat Singaraja. Pantai Lovina terletak di Desa Kalibukbuk, Kabupaten Buleleng, Bali. kadang orang menyebutnya sebagai kawasan wisata (Kalibukbuk).

Dari Denpasar menuju ke Pantai Lovina, Anda bisa melewati Bedugul lalu ke Singaraja dan menuju Pantai Lovina. Anda juga bisa melewati rute Bedugul lalu Seririt dan ke Pantai Lovina. Anda bisa menempuh perjalanan melewati kedua rute tadi sekitar 2 jam 30 menit perjalanan dengan jarak tempuh sekitar 85.7 km. Namun, rute yang anda lewati jalurnya naik-turun dan berkelok-kelok.

Tetapi ada Rute lainnya yaitu melewati jln.Singaraja-Gilimanuk lalu ke Pantai Lovina yang bisa ditempuh dalam waktu hampir  1 jam 42 menit dengan jarak tempuh sekitar 77.1 km. Jalur ini relatif lurus,nyaman, dan lebih aman karna jalannya yang relatif lurus.

Akses Menuju Pantai Lovina Bali

Untuk akses ke Objek wisata Pantai Lovina ini sangat mudah, mobil, motor dan kendaraan lainya sangat mudah untuk menuju ke lokasi ini, dari Denpasar jika anda menggunakan mobil sekitar 85.7 km bisa di tempuh sekitar 2 jam 30 menit berkendaraan. 

Ada tempat parkir yang luas dimana anda bisa memarkirkan kendaraan anda dengan aman.

Semoga informasi ini berguna untuk anda yang sedang mencari referensi mengenai tempat wisata Pantai Lovina Bali.

 

Tips and Trick pantai lovina bali

  1. Anda suka bermain pasir di pantai, entah itu hanya berjalan-jalan, berjemur, atau membuat kastil dari pasir? Tapi, Anda tak ingin kan pasir-pasir yang melekat di kaki mengotori mobil Anda? Triknya, taburkan bedak bayi di kulit Anda dan semua pasir akan rontok.
  2. Ketika wisata keluarga dan anak-anak kecil ikut, mereka pasti juga akan tergoda bermain di air. Triknya, bawalah kolam khusus anak dan pompa kemudian tempatkan kolam ini di tempat yang aman dan dalam pengawasan.
  3. Pasti menyebalkan ketika sedang di pantai dan sandal jepit Anda rusak. Anda bisa membawa sandal 2 agar saat sandal anda putus bisa memakai sandal yg anda bawa tadi.
  4. Bawalah air mineral dalam botol isi ulang. Sebab, Anda mudah terkena dehidrasi di pantai terutama saat terik matahari.
  5. Benda lainnya yang wajib dibawa tentu saja kamera untuk mengabadikan momen liburan Anda. Lalu kacamata hitam, baju renang, baju ganti, dan sandal jepit. Tak ada salahnya Anda membekali diri dengan plester luka, juga obat-obatan pribadi.
  6.  

    Disini saya ada video mengenai “Pantai Lovina” yang membuat anda takjub karna suasana alam dan keindahannya yang harus anda coba dan anda ketahui.

    Anda penasaran???

    check this out -> 

    check this out -> 

    *Picture that I use in Review is not mine , i take it from google , thank you.

SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data