Wisata

Berkunjung Ke Negeri Kangguru? Kunjungi 25 Pantai Terindah di Australia

Australia merupakan satu-satunya negara dan benua yang menjadi satu. Australia memiliki lokasi yang sangat istimewa, pasalnya benua ini dikelilingi oleh Samudera Hindia dan Samudera Pasifik, maka tak heran jika kamu bisa menemukan beragam wisata menarik di negara ini, terutama wisata pantai. Negara yang mendapat julukan sebagai Negeri Kanguru ini dikelilingi oleh lautan yang sangat indah, tentu saja negara ini menawarkan banyak sekali pantai indah dan terkenal yang menarik perhatian banyak wisatawan dari berbagai negara. Misalnya seperti 25 Pantai terbaik di Australia ini yang bisa menjadi tujuan kamu berwisata pantai bersama keluarga atau teman di Australia.

Destinasi Pantai di Australia

1. Pantai Whitehaven, Queensland

treehugger.com

Pantai terbaik di Australia yang pertama adalah Pantai Whitehaven. Pantai ini dikenal sebagai salah satu pantai terindah di benua Australia yang berada di jantung Great Barrier Reef.

dilindungi oleh Taman Nasional Kepulauan Whitsunday dan dinobatkan sebagai pantai paling ramah lingkungan juga pantai paling bersih di Queensland. Pantai ini menawarkan keindahan hamparan pasir putihnya yang megah terbentuk dari pecahan Great Barrier Reef yang terkena ombak selama bertahun-tahun.

Menikmati Liarnya Ombak Pantai Popoh

Destinasi Alam Wajib Dikunjungi Setelah Pandemi Hilang Di Permukaan Bumi. Wisata Karang Buatan Alam, Kedung Tumpang

2. Pantai Trinity, Queensland

trinitybeachholiday.com

Masih di Queenland, tak hanya Pantai Whitehaven saja yang bisa kamu kunjungi, tapi ada juga beberapa pantai cantik lainnya yang wajib untuk kamu singgahi di kawasan ini. Salah satunya adalah Pantai Trinity ini.

Pantai Trinity merupakan pantai favorit warga lokal dan sangat jarang dikunjungi oleh wisatawan luar. Pantai ini menyuguhkan suasana pantai tropis yang jarang ditemukan di pantai lainnya. Pantai ini berada diantara dua tanjung, yang mana sangat ideal untuk melakukan berbagai aktivitas air yang menyenangkan, seperti berenang, snorkelling atau menyelam. Kamu juga bisa hanya bersantai di pinggiran pantainya untuk menikmati hangatnya matahari di pantai ini.

3. Pantai Catseye, Queensland

whitsundayholidays.com.au

Queensland memang menawarkan sejumlah pantai terbaik di Australia dengan pemandangan tiada duanya. Misalnya seperti Pantai Catseye yang berada di Pulau Hamilton ini.

Pantai ini disebut sebagai pantai yang paling sempurna untuk bersantai dan menikmati berbagai macam olahraga air yang seru. Pantai ini berada di resort Pulau Hamilton sehingga kamu bisa dengan mudah menemukan akomodasi yang nyaman untuk berlibur disini. Beberapa kegiatan air yang bisa kamu lakukan di pantai ini seperti paddleboards, snorkelling, berenang hingga surfing. Tak perlu khawatir soal peralatan, pasalnya disini kamu bisa menemukan persewaan segala peralatan untuk kegiatan olahraga air.

4. Pantai Mission, Queensland

queensland.com

Wilayah Queensland memang menjadi tempat yang sempurna untuk menemukan deretan pantai terindah di Australia, salah satunya adalah Pantai Mission. Pantai Mission ini merupakan salah satu pantai terbaik yang ditawarkan oleh Far North Queensland.

Pantai ini memiliki pasir keemasan yang lembut berpadu dengan air laut yang tenang dan jernih dan dipenuhi ikan. Kamu pun bisa menikmati pemandangan pulau-pulau tropis di depannya yang eksotis. Jika kamu ingin tinggal lebih lama disini, tak perlu khawatir karena kamu bisa menemukan banyak akomodasi di sekitar sini, mulai dari penginapan bergaya backpacker yang terjangkau hingga villa mewah bintang 5 pun ada.

5. Pantai Palm Cove, Queensland

tropictowers.com.au

Pantai Palm Cove juga masuk dalam salah satu pantai terindah di Australia yang menarik untuk kamu kunjungi. Pantai ini menjadi salah satu destinasi wisata yang mendunia karena menawarkan pemandangan yang indah.

bejarak sekitar 20 menit dari pusat kota Cairns dan menjadi pantai paling alami di seluruh Cairns Northern Beaches. Di pantai ini telah tersedia meja piknik dan barbeque gratis di sepanjang garis pantainya. Menariknya, di ujung pantai kamu bisa menemukan sebuah dermaga panjang yamng menjadi tempat memancing paling mahal di dunia. Pantai Palm Cove ini tentu menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup menyenangkan dengan berbagai kegiatan air yang bisa kamu coba.

6. Pantai Four Mile, Queensland

silkarihotels.com.au

Pantai terindah di Australia selanjutnya Bernama Pantai Four Mile. Pantai indah ini merupakan pantai utama di Port Douglas. Jika kamu berasal dari Distrik Port Douglas, kamu bisa berjalan selama lima menit untuk menuju ke pantai ini.

Pantai Four Mile ini dimulai dari Tanjung berbatu di sisi utama dan menjadi tempat sempurna untuk anak-anak mengeksplorasi dan bermain dengan kepiting kecil yang banyak ditemukan disana. Pantai ini juga memiliki pasir yang lembut dengan air laut yang bersih dan jernih. Jika kamu ingin menginap lebih lama di Kawasan pantai ini, kamu bisa menemukan berbagai akomodasi dan rumah-rumah cantik tersembunyi di balik pepohonan yang rimbun.

7. Pantai Sunshine, Queensland

domain.com.au

Berada di pinggiran kota Noosa, kamu akan menemukan sebuah pantai terindah di Australia yang tak kalah populer Bernama Pantai Sunshine. Pantai Sunshine ini menawarkan bentangan pasir putih sejauh 15 kilometer sehingga membuatmu merasa nyaman serta jauh dari keramainan.

Pantai Sunshine ini juga menawarkan ombak yang cukup bagus untuk berselancar. Tak hanya itu, pantai ini juga menjadi tempat yang sempurna untuk bersantai karena kamu akan menemukan banyak café dan restoran milik masyarakat local. Jangan lewatkan juga kesempatan untuk menikmati kopi khas Noosa sambil duduk di bawah payung yang cantik. Jika kamu berkunjung pada pertengahan tahun, bila beruntung kamu akan bertemu dengan paus dan lumba-lumba yang melintasi pantai ini.

8. Pantai Noosa Main, Queensland

trivago.co.id

Pantai Noosa Main dikenal sebagai pantai utama di Kawasan Noosa dan masuk dalam daftar pantai terindah di Australia. memiliki gelombang yang tingginya tak lebih dari satu meter sehingga sangat ideal untuk peselancar pemula.

Pantai Noosa Main ini menghadap ke utara sehingga memiliki ombak yang cenderung lebih tenang. Tak hanya baik untuk peselancar pemula, pantai ini juga sangat aman untuk berenang sepanjang tahun.

9. Pantai Burleigh Heads, Queensland

queensland.com

Pantai Burleigh Heads merupakan salah satu pantai terindah di Australia yang patut untuk kamu kunjungi. Pantai cantik ini dikenal sebagai salah satu pantai terbaik untuk berselancar di Australia.

Di Kawasan pantai ini juga terdapat tebing yang menawarkan pemandangan menakjubkan menuju pantai. Ditambah lagi dengan latar belakang yang indah menuju Pulau Norfolk Pines. Selain berselancar, kamu juga bisa bersantai di tepi sampai sambil menikmati angin dan berjemur di bawah matahari. Pantai ini seolah menjadi tempat yang sempurna untuk melepas penat sejenak dari rutinitas sehari-hari.

10. Pantai Manly, New South Wales

ozbeaches.com.au

Pantai terindah di Australia yang satu ini juga tak kalah populer karena memang lokasinya yang berada tak jauh dari pusat kota dan pemandangannya yang indah, yaitu Pantai Manly.

memiliki tiga bagian utama, yaitu Queenscliff, South Steyne dan North Steyne. Pantai ini diberi nama oleh Kapten Arthur Phillip untuk penduduk asli yang tinggal disana. Selain bisa menikmati keindahan pantai, kamu juga bisa berjalan di sepanjang oceanway menuju Fairy Bower dan Pantai Shelley. Selama perjalanan, kamu akan menemukan berbagai toko, klub malam, bar hingga restoran yang tak pernah sepi pengunjung,

11. Pantai Bondi, New South Wales

sydney.com

Pantai terbaik di Autralia selanjutnya bernama Bondi Beach yang berada 7 kilometer di timur pusat kota Sydney, New Soth Wales. Pemilihan nama Bondi sendiri diambil dari Bahasa Aborigin yang berarti “water breaking over rocks” atau air yang menghempas bebatuan. Hal karena pantai ini memiliki ombak yang sangat indah dengan hamparan pasir putih yang bersih.

Pantai Bondi ini sering diadakan acara dan festival yang menarik perhatian wisatawan, seperti volley pantai, lomba lari hingga surfing. Disini juga kamu bisa melalukan berbagai aktivitas santai seperti jogging atau sekedar berjalan-jalan di pinggir pantai. Tak heran jika Pantai Bondi ini kerap menjadi tujuan utama wisatawan saat berkunjung ke Sydney.

12. Pantai Coalcliff, New South Wales

youtube.com

Pantai Coalcliff juga menjadi salah satu destinasi wisata pantai yang tak boleh untuk dilewatkan begitu saja. Pantai yang berlokasi di Wollongong ini bisa ditempuh selama dua jam perjalanan dari kota Sydney.

dikelilingi oleh bebatuan dan tebung sehingga sangat cocok untuk bermain selancar, snorkeling dan berenang. Kamu bisa berkunjung ke ujung selatan pantai dan akan menemukan kolam air asin yang tenang dan sangat cocok untuk berenang. Istimewanya lagi, pantai ini menghadap ke timur dan menjadi tempat terbaik untuk menikmati pemandangan matahari terbit.

13. Pantai Garie, New South Wales

en.wikipedia.org

Berada di pesisir Royal National Park atau sekitar 40 kilometer di selatan kota Sydney, Pantai Garie juga menjadi salah satu pantai terindah di Australia yang menarik untuk dikunjungi. Dari kota Sydney, dibutuhkan waktu sekitar 1 jam perjalanan untuk tiba di pantai indah ini.

Pantai Garie ini disebut sebagai salah satu pantai yang menarik untuk dikunjungi bersama keluarga karena memiliki ombak yang cenderung aman. Tak hanya itu, di Pantai Garie ini juga kamu bisa mengamati burung yang terbang dan terlihat dekat dengan menggunakan teropong. Bahkan, jika beruntung kamu akan bertemu dengan elang laut dan paus yang tengah berenang. Selain bisa bermain di pantai, kamu juga bisa mengajak keluarga kamu untuk menjelajahi hutan yang berada tak jauh dari sini.

14. Pantai Coogee, New South Wales

agoda.com

Pantai terindah di Australia yang tak kalah menarik untuk dikunjungi berikutnya adalah Pantai Coogee. Pantai indah ini merupakan pinggiran dari wilayah local City Randwick sekitar 8 kilometer ke selatan timur distrik bisnis Sydney.

terkenal di kalangan wisatawan local dan cocok untuk wisata keluarga karena aman untuk berenang. Ombak disini tidak terlalu besar dengan pasir putih dan air laut yang jernih sehingga sangat memungkinkan untuk berenang atau snorkeling. Bahkan, pantai ini juga menjadi tempat yang sempurna untuk bersantai sejenak dari rutinitas sehari-hari.

15. Jervis Bay, New South Wales

visitnsw.com

Destinasi wisata pantai terindah di Australia berikutnya adalah Jervis Bay. Jervis Bay ini berlokasi di South Coast yang berjarak sekitar 2,5 jam perjalanan dari Kota Canberra.

Pantai ini terkenal memiliki air laut yang jernih dan sebening kaca dan pepohonan yang rimbun. Menariknya lagi, kamu bisa melihat kanguru yang berlarian dengan bebas di tepi pantai ini sambal bermain pasir. Disini kamu bisa bersantai sambil menikmati pemandangan pantai yang indah atau kamu juga bisa berenang di air laut yang jernih.

16. Pantai Brighton, Victoria

oastmagazine.co.uk

Tak hanya kota Sydney yang memiliki pantai dengan pemandangan indah, Melbourne juga memiliki pantai yang tak kalah indah dan dianggap sebagai salah satu pantai terbaik di Australia. Pantai ini bernama Pantai Brighton yang berada sekitar 11 kilometer dari pusat kota Melbourne.

Pantai Brighton ini memiliki air yang sangat jernih berwarna kebiruan dengan pasir putih yang luas membentang. Di pinggir pantainya kamu bisa menemukan wahana bianglala yang tinggi dan bisa kamu coba untuk melihat pemandangan pantai dari ketinggian.

17. Kitty Miller Bay, Victoria

goinferalonedayatatime.blogspot.com

Pantai terindah di Australia selanjutnya adalah Kitty Miller Bay. Pantai ini berada di sisi selatan barat Pulau Philip dan bisa dijangkau dengan berkendara selama 90 menit dari pusat kota Melbourne, Victoria

Kitty Miller Bay ini terkenal memiliki pemandangan yang indah dengan air laut yang tenang dan aman untuk berenang karena di pantai ini terdapat kolam yang dikelilingi oleh bebatuan. Tak perlu khawatir jika ingin tinggal lebih lama disini karena kamu akan menemukan villa yang menghadap ke laut. Villa ini pun telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti ruangan yang luas, dapur dan kamar tidur yang nyaman.

18. Pantai Cable, Australia Barat

escape.com.au

Pantai terbaik di Australia yang patut untuk kamu kunjungi adalah Pantai Cable yang berada di wilayah Kimberley, Australia Barat. Pantai Cable memiliki garis pantai yang cukup panjang dengan hamparan pasir putih yang bersih.

Disebut dengan Cable atau Kabel, nama ini diambil dari kabel telegraf yang diletakkan diantara pantai ini dengan Jawa, kabel inilah yang menghubungkan Australia Barat dengan dunia. Di pantai ini kamu bisa menunggangi Unta di sepanjang pantai saat matahari terbit ataupun terbenam. Kegiatan lainnya adalah kamu bisa menemukan jejak kaki dinosaurus yang telah berusia ratusan tahun. Di kawasan pantai ini kamu juga bisa melihat Paus atau Lumba-lumba yang bermigrasi pada musimnya.

19. Pantai Meelup, Australia Barat

westernaustralia.com

Berlokasi sekitar 3 jam dari kota Perth, Pantai Meelup juga menjadi salah satu pantai terbaik di Australia. Pantai ini menjadi tempat berlibur favorit bagi keluarga karena memiliki pemandangan yang cantik.

Pantai ini dikelilingi oleh semak alami yang cantik dan memiliki teluk yang tenang sehingga sangat cocok untuk berenang dan berlayar dengan perahu atau yacht. Pada akhir musim semi, biasanya kamu bisa melihat kawanan Paus yang bermigrasi di sepanjang pantai ini sehingga menjadi sebuah keistimewaan saat berlibur ke Pantai Meelup ini.

20. Pantai Cottesloe, Australia Barat

afar.com

Pantai terindah dan terkenal di Australia yang satu ini juga tak kalah indah dibandingkan dengan pantai lainnya, yaitu Pantai Cottesloe. Pantai Cottesloe ini bisa ditempuh selama 30 menit perjalanan dari kota Perth.

Menariknya, Pantai Cottesloe ini dibagi menjadi tiga bagian, yaitu pada area utama pantai ini sangat cocok untuk berenang dan berjalan-jalan. Sementara di bagian utara, kamu akan menemukan Peter’s Pool, yaitu tempat yang sangat indah untuk snorkeling. Area yang terakhir ada di sebelah selatan dan merupakan spot terbaik untuk berselancar karena memiliki gelombang yang sangat bagus.

21. Pantai Bennion, Australia Barat

stirling.wa.gov.au

Berlokasi di pinggiran kota Perth, kamu akan menemukan salah satu pantai terindah di Australia yang Bernama Pantai Bennion. Untuk mencapai pantai cantik ini dibutuhkan waktu setengah jam perjalanan dari pusat kota Perth.

Jaraknya memang tidak terlalu jauh dari Perth sehingga kamu masih tetap bisa menginap di Perth dan berkunjung ke pantai ini saat pagi atau sore harinya. Pantai Bennion ini menawarkan suasanya yang damai dan tenang dengan pemandangan yang sangat indah. Pantai ini memiliki batu karang yang cukup tinggi yang membuat air laut menjadi lebih tenang dan aman untuk berenang. Disini kamu juga bisa snorkelling dan memancing dari atas perahu atau dari atas karang.

22. Pantai Maslin, Australia Selatan

big4.com.au

Pantai terbaik di Australia selanjutnya adalah Pantai Maslin. Pantai ini berada di kota Onkaparinga, yang berada di sebelah selatan Adelaide, Australia Selatan.

Pantai ini memiliki pemandangan laut yang luar biasa indah dengan air berwarna biru jernih serta hamparan pasir putih yang bersih. Pemandangan Pantai Maslin ini tentu tidak ada duanya dan jarang bisa kamu temukan di pantai-pantai lain di Australia.

23. Pantai Henley, Australia Selatan

reddit.com

Pantai terindah di Australia yang patut untuk kamu kunjungi berikutnya adalah Pantai Henley. Pantai cantik ini berada di Kawasan Adelaide dan menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup populer di Australia.

memiliki air laut berwarna biru yang jernih serta pasir putih yang bersih. Ombak di pantai ini pun cukup besar sehingga cocok untuk melakukan olehraga surfing. Kamu pun bisa berjalan-jalan di sepanjang dermaga menuju ke laut untuk menikmati pemandangan yang indah. Kamu juga bisa bersantai di salah satu bar atau restoran di sepanjang pesisir untuk mencicipi anggur dan bir setempat.

24. Wineglass Bay, Tasmania

broadsheet.com.au

Kawasan Tasmania juga memiliki salah satu pantai terbaik di Australia yang wajib kamu kunjungi. Pantai ini bernama Wineglass Bay atau Teluk Wineglass.

Teluk Wineglass berada di Freycinet Peninsula, Tasmania dan tercatat sebagai salah satu pantai terindah di dunia. Teluk ini memiliki bentuk seperti bulan sabit dengan hamparan pasir putih yang indah juga air laut yang berwarna biru jernih. Ditambah lagi dengan puncak granit berwarna kelabu dan merah muda yang menjadi latar belakang teluk ini semakin menambah keindahan dari pantai ini.

25. Pantai Mindil, Australia Utara

monkeysandmountains.com

Pantai terbaik di Australia yang terakhir adalah Pantai Mindil. Pantai ini berada di dekat pusat bisnis di Kota Darwin, Australia Barat.

Pantai Mindil ini memiliki pemandangan yang sangat indah yang mampu menarik perhatian banyak wisatawan, apalagi saat matahari terbenam. Pada musim panas, terdapat sebuah pasar yang bernama Mindil Beach Sunset Markets di pantai ini. Pasar ini sangat menarik untuk dikunjungi karena menawarkan berbagai barang yang unik dan menarik dengan harga terjangkau.

Sebenarnya masih ada banyak lagi pantai di Australia yang bisa kamu kunjungi, mengingat negara ini memang di kelilingi oleh laut yang indah. Namun, 10 pantai diatas adalah pantai terbaik di Australia yang bisa kamu kunjungi untuk liburan musim panas. Selamat berlibur.

prita

Recent Posts

11 Wisata Dekat Stasiun Gambir yang Recommended!

Siapa yang sudah merencanakan liburan seru ke Jakarta naik kereta api? Pasti asyik nih! Nah,…

5 months ago

16 Tempat Wisata Dekat Stasiun Sudirman, Spot Instagramable

Tahukah kamu bahwa terdapat tempat wisata dekat Stasiun Sudirman yang bisa kamu kunjungi?. Lokasi di…

5 months ago

15 Wisata Dekat Stasiun Bogor, Menakjubkan!

Jika naik kereta ke Bogor, pernahkan kamu merasa ingin mampir ke tempat wisata terdekat?. Banyak…

5 months ago

13 Hidden Gems Solo Terbaik yang Recommended!

Cari tempat -tempat Hidden gems di Solo yang menarik, memang cukup seru. Tidak jarang juga…

5 months ago

10 Restoran di Bogor, Cocok Untuk Keluarga!

Restoran di Bogor - Ada banyak tempat kuliner yang tentu saja dapat kamu pilih. Namun,…

5 months ago

10 Kue Kering Terenak di Dunia, Cobain yuk!

Tak sekadar makanan atau minuman saja yang memiliki kategori terenak dan favorit loh, ternyata ada…

5 months ago