Alif
Alif | Tourist
Surabaya, Jawa Timur, Indonesia | halal
4,26 K0

Nasi Babat Madura (Ampel Surabaya)

nasi babat madura

Kuliner Malam khas Madura di Surabaya
Konten Ulasan

NASI BABAT MADURA, salah satu spot kuliner malam hari di Surabaya yang Wow !!. Lokasinya sederhana hanya di pinggir jalan sekitar wilayah Ampel. Buat yang belum tau mana itu Sego babat meduro (begitu panggilan akrabnya) bisa melihat maps yang di atas. Menu kuliner satu ini menyuguhkan makanan khas ala pulau garam, Madura. Nasinya juga bukan nasi putih biasa. Ada sedikit campuran jagung alias nasi jagung yang jarang banget ditemukan. Tastenya juga unik, cocok buat temen-temen yang kangen makan nasi jagung ataupun yang pengen nyoba gimana sih nasi jagung ala Madura. Selain nasinya yang beda dengan tempat-tempat lain. Menu yang aduhai untuk dicoba adalah Babatnya. Apa itu babat ?. Babat adalah salah satu bagian dari kulit sapi yang ditempat satu ini dimasak dengan bumbu khas Madura.

 

nasi babat maduranasi babat madura

 

Selain babatnya yang bikin ngiler, ada juga beberapa pilihan lauk lainnya. Ada Telor bullet, Kikil, Usus, Tongkol, dan masih banyak lagi. Semua pilihan lauk juga dimasak dengan bumbu aduhai khas pulau Madura. Mau pakai lauk apa yang enak ?. Kalau menurut beberapa orang yang mampir di Sego Meduro, paling enak pesen campur. Jadi bisa menikmati semua lauk bahkan sampai tambah nasi. Untuk seporsi nasi + lauk campur, hanya dibandrol Rp 14.000 (Empat Belas Ribu Rupiah) saja. Coba bayangin, malam-malam sedikit dingin di daerah pinggiran kota Surabaya kulineran dengan menu yang ajib nan langkah. Terus harganya juga gak bikin kantong nangis, alias murah poll !!

 

 

Jam Operasional
Buka Setiap Hari 22.00 - 04.00 WIB
WISATA MENARIK LAINNYA
Tidak ada data
KULINER MENARIK LAINNYA
Tidak ada data