Melanie
Melanie | Sightseeing
Nias Selatan, Sumatera Utara, Indonesia | Beach Exploring
3.77 K2

Menyusuri Indahnya Pantai Terpanjang di Nias, Pantai Moale.

wisata di sumatera utara

wisata di sumatera utara yang satu ini memang memiliki pemandangan indah dan memukau...
What to Do

Setibanya di kawasan Pantai Moale, langsung deh cari parkir dan ga sabar buat langsung berpose, haha dasar cewek ya. Pantai Moale memiliki pemandangan yang nggak perlu diragukan lagi. hamparan pasirnya yang luas, bersih, dan lembut selalu bikin salfok sih. Keren banget! Nggak cuma itu, Pantai Moale juga menyuguhkan indahnya pepohonan dan bukit yang tentunya menambah keindahan dan ke-estetikan foto sih. 

wisata di sumatera utara

Untuk masuk ke kawasan Pantai Moale, pegunjung hanya dikenakan tiket masuk sebesar Rp 10.000,- aja per orang, masih masuk ke dalam kategori standard dan nggak mahal ya tiketnya. Pantai Moale Cocok banget nih buat kalian yang suka dan hobi fotografi, pemandangannya yang indah bakal bikin jepretan kalian makin cantik.

Selain itu, air pantai juga bening dan memiliki warna kebiruan yang enak dilihat mata. Apalagi berpadu dengan pasir putihnya yang bersih, pas banget deh. Disini, pengunjung akan merasakan suasana yang 'alam banget'. Bagaimana tidak, Pantai Moale ini masih sangat alami dan belum tercemar lho. Suasananya yang sejuk dan pemandangannya yang keren bikin aku betah banget ada disini. 

wisata di sumatera utara

Di Pantai Moale, pengunjung juga bisa menyaksikan banyak nelayan dengan perahunya masing masing yang siap pergi buat cari ikan hasil kekayaan Pantai Moale. Btw, di pasir pasir pantainya pun kalian juga bisa liat berbagai macam hewan pasir seperti kepiting, dan hewan kecil lainnya. Kalau aku sih hobi banget main pasir ya wkwk. Jadi nggak heran kalau pas di Pantai Moale kemaren aku seneng parah haha. 

wisata di sumatera utara

Pantai Moale juga menyajikan keindahan saat sore hari. Kalau suasana lagi oke dan gak mendung, Pantai Moale akan menyuguhkan panorama sunset yang luar biasa. Nggak jarang juga banyak yang menunggu datangnya sunset di pantai ini. Bahkan ada yang datang sari pagi dan nggak pulang sampe sore cuma demi sunsetnya. Bagus sih!

Oh iya, kalian bia membawa bekal makanan atau minuman saat menuju ke Pantai Moale ini, tapi jangan lupa buang sampah di tempatnya ya. Kebersihan di Pantai Moale masih sangat terjaga, oleh karena itu sayang banget kalo nggak ikut menjaga juga kitanya. kalau kalian ke Nias, boleh nih mampir ke Pantai Moale!

How to Get There

Yay finally dapet jatah jalan jalan lagi dari kantor. Kali ini liburannya ke Nias Sumatera Utara. Siapa sih yang mau menyianyaiakan jatah liburan gratis? Kalau aku sih enggak dong. Liburan kali ini diadakan tanggal 9 Maret kemaren, masih cukup anget dan belum lupa sama indahnya Nias. 

Tujuan pertama kami di Nias adalah menuju ke Pantai Moale, pantai yang merupakan salahsatu pantai terpanjang di Nias Selatan, Sumatera Utara. Nggak perlu ribet, kami menggunakan jasa paket tur yang telah disewa oleh kantor. Lokasi Pantai Moale ada di kawasan Lolowau, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara. Masih ada di Indonesia kok, tapi kalian akan ngerasain kawa dan suasana kayak ngga di Indonesia deh!

Untuk tiba di Pantai Moale, pengunjung bisa menggunakan kendaraan baik roda 2 ataupun roda 4. Jarak dari Kota Teluk Dalam menuju kawasan ini berkisar 53 kilometer dan memakan waktu kurang lebih satu jam setengah. Pengunjung nggak akan bosen deh karena selama perjalanan banyak pemandangan di kawasan pantai yang tak hanya indah tapi juga memanjakan mata. 

Youtube channel : roni cendra

Tips and Trick wisata di sumatera utara

  • Gunakan pakaian santai
  • Jangan membuang sampah sembarangan
  • Jangan lupa bawa camera untuk abadikan indahnya Pantai Moale
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data