hennysusanti
hennysusanti | Sightseeing
Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, Indonesia | Beach Exploring
2.92 K1

Gili Kondo, Surga Kecil yang Tersembunyi di Lombok Timur

wisata di lombok

Gili kondo memang surga tersembunyi di Lombok
What to Do

Gili Kondo adalah sebuah pulau yang ngga ada penghuninya dan masih sangat alami. Pulau ini menjadi habitat banyak biota laut dan hewan khas kepulauan Indonesia Timur. Konon, pulau ini diberi nama Gili Kondo karena pulau ini merupakan habitat burung kondo yang membuat sarang yang besar disini. Pesisir pantai di pulau ini didominasi oleh pasir putih yang sangat lembut dan bersih. Dari bibir pantainya, kami bisa menikmati pemandangan gradasi air laut yang semakin berwarna biru seiring bertambahnya dalam dasar pantai. Sementara di bagian bibir pantainya, air lautnya sangat jernih berwarna bening jadi dasarnya terlihat dengan jelas.

gili kondo lombok

Pulau ini didominasi oleh penginapan-penginapan yang bisa kalian sewa jika ingin menginap di pulau ini, tapi kalian harus menyewanya sebelum berangkat ya soalnya penginapan disini terbatas banget. Harga per malamnya sekitar 150 ribuan atau kalian juga bisa camping di pulau ini bisar bisa lihat matahari terbit dan matahari terbenam.

gili kondo lombok

Hal ini yang membuat kami langsung jatuh cinta dan ingin segera menceburkan diri. So, ngga perlu berlama-lama lagi, kami pun segera bersiap untuk snorkeling. Sewa alat snorkeling disini harganya cukup terjangkau kok guys, cuma 25 ribuan. Kalian bisa menyewanya di warung-warung kecil yang ada di sekitar pulau.

wisata di lombok

Rasanya kami ngga perlu untuk terlalu jauh buat bisa menikmati keindahan bawa lautnya, soalnya dipinggiran aja udah keren-keren banget. Tapi akhirnya salah satu temen ngajakin buat ke tengah dengan naik perahu. Sampai di tengah, kami melihat ada sebuah gundukan pasir dan kata bapak pemilik perahu ini gundukan pasir ini bernama Gili Kapal. Jadi, Gili Kapal ini akan terlihat saat air laut surut dan gundukan pasir ini punya bentuk menyerupai kapal. Namun, saat sore hari ketika air laut mulai pasang, perlahan air laut akan menyapu pulau kecil ini dan hilang. 

wisata di lombok

Kami benar-benar menikmati surga bawah laut di Gili Kondo ini. Bisa dibilang bawah lautnya masih bener-bener bersih dan alami, belum banyak yang rusak karena memang masyarakat sekitar masih menjaganya. Banyak ragam jenis coral yang ada disini, ngga ketinggalan juga ikan-ikan cantik yang ada didalamnya. Kami bertemu dengan beberapa seperti Angle Fish, Volute dan ikan badut pastinya. Kami bener-bener dimanjakan dengan pemandangan bawah laut disini.

wisata di lombok
gili kondo lombok

So, kalo kalian pengen explore Lombok Timur, jangan lupa buat mampir ke Gili Kondo ini ya guys! Dijamin bakal jatuh cinta.

Video JADE MORSSINKHOF

How to Get There

Lombok memang terkenal dengan keindahan pantainya yang jernih. Selain keindahan Pulau Lombok itu sendiri, masih banyak pulau-pulau kecil yang mengelilinginya dan ngga kalah cantik. Tinggal di Lombok memang menjadi keuntungan tersendiri buat aku karena selain bisa explore alamnya, aku juga bisa tahu banyak tentang tradisinya. Nah, beberapa waktu lalu, aku menjelajah salah satu pulau indah yang ada di Lombok yaitu Gili Kondo.

Untuk menuju Gili Kondo, dari Mataram aku dan teman-teman harus menempuh perjalanan yang lumayan jauh karena memang lokasinya ada di sisi yang berlawanan. Tapi kalian ngga usah khawatir karena kondisi jalannya udah cukup baik. Rute yang diambil adalah Jalan Raya Mataram-Laburan Lombok menuju Labuhan Pandan. Dari Labuhan Pandan dilanjutkan menuju Jalan Raya Sambelia dan sekitar 5 kilometer ada papan petunjuk yang mengarahkan ke Pelabuhan Pantai Padak Guar di sebelah kanan jalan.

Dari pelabuhan ini perjalanan dilanjutkan dengan perahu menuju Gili Kondo. Tarif perahu ini cukup terjangkau kok guys, karena kemaren aku dan teman-teman ngga pake nginep jadi per orangnya cukup bayar sekitar 25 ribuan untuk pulang pergi. Satu perahu ini bisa diisi sampe 10 orang. Waktu yang dibutuhkan buat nyebrang ini sekitar 30 menit aja.

gili kondo lombok

Tips and Trick wisata di lombok

  • Bawa perlengkapan mandi.
  • Bawa bekal.
  • Bawa baju ganti.
  • Pake sunblock, topi dan alas kaki yang nyaman.
  • Jangan buang sampah sembarangan.
  • Bawa kamera bawah air.
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data