icha123
icha123 | Sightseeing
Kebumen, Jawa Tengah, Indonesia | Beach Exploring
2.47 K2

Pantai Ayah, Pantai Khusus Bapak Bapak?

pantai ayah kebumen

Pantai Ayah, mau tau apa saja yang ada di Pantai ayah?
What to Do

Setibanya di kawasan Pantai Ayah, kami langsung menaruh kendaraan di tempat parkir yang telah disediakan. Tiket masuk menuju ke Pantai Ayah ini dibandrol dengan harga 4000 rupiah per orangnya, itu untuk orang dewasa ya. Lain dengan anak anak, hanya dibandrol 2000 rupiah saja per orang. Cukup terjangkau bukan? 

Tiket masuk yang tertera di atas belum termasuk biaya parkir dan fasilitas lainnya. Bahkan untuk nyobain objek wisata lain yang ada di sekitar Pantai Ayah ini pengunjung harus mengeluarkan sedikit biaya lagi. Kalau aku dan keluarga sih oke, meniknati keindahan Pantai Ayah sambil buka bekal dari rumah udah cukup nyenengin kok. 

Pantai Ayah ini termasuk salahsatu pantai hits di Kebumen. Ada spot untuk hiking dan berkemah juga. Makanya, tak heran kalau disini kalian bakal nemuin beberapa kelompok komunitas atau organisasi yang seliweran, emang biasa digunakan buat acara soalnya. Meskipun begitu, tetep bisa menikmati keindahan Pantai Ayah ini kok. Pas banget buat liburan keluarga kayak gini. 

Ternyata, Pantai Ayah ini dulunya mempunyai julukan atau nama Pantai Logending. Katanya sih bisa berubah dan terkenal dengan sebutan Pantai Ayah yak arena terletak di Desa Ayah dan Kecamatan Ayah itu tadi. 

Yang paling enak saat mantai gini adalah bawa bekal dari rumah, eh jangan lupa tikarnya juga ya. Hal terseru sih menikmati masakan rumah bareng keluarga sambil menikmati pemandangan ciptaan-Nya yang keren abis. Bawa bekal dari rumah gini bisa menghemat juga lho, higienis pula. Enak kan, udah murah, lezat juga! Haha bilang aja kalau mau irit chaa>.<

Btw apa sih yang paling kalian suka dari wisata pantai? Suara ombak, udaranya, pemandangannya, atau banyaknya spot foto? Kalau aku sih yang paling suka ya gini ini, ngeliat pemandangan yang indah sekaligus suara deburan ombak, adem di hati haha. Apalagi hati lagi panas gini kan, dibawa ke pantai langsung fresh dah. 

Youtube : Rena Saifulmasjid

Jangan lupa, berfoto adalah suatu hal yang wajib kalian lakuin di Pantai Ayah ini. Abadikan momen kalian bareng keluarga dimanapun kalian berada yaa!

Kalau main ke Kebumen, jangan lupa mampir ke Pantai Ayah guys, kalian wajib cobain segernya udara dan indahnya pemandangan disini, seeyou!

How to Get There

Pantai Ayah, dari namanya sekilas terdengar lucu dan unik. Kok bisa ya pantai ini dinamai Pantai Ayah? Apa cuma buat bapak bapak doang atau gimana nih? 

Mungkin salahsatu alasan mengapa pantai ini diberi nama Pantai Ayah adalah karena letaknya yang ada di Desa Ayah, Kecamatan Ayah. Nah loh, kok malah jadi ayah ayah semua gini sih:D

Dari pusat Kota Kebumen, untuk menuju ke Pantai ini masih berjarak sekitar 53 kilometer. Pengunjung bisa datang menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil atau sepeda motor, atau bisa juga menggunakan kendaraan umum namun tentu lebih mudah dan lebih fleksibel enggunakan kendaraan pribadi ya kalau maen gini. 

Nah dari Pusat Kota Kebumen, kami masih harus menempuh sekitar 1 jam perjalanan. Tenang, indahnya pemandangan di kanan kiri jalan bakal bikin kalian lupa kok sama satu jam perjalanan yang ditempuh hehe. Suasananya yang sejuk juga bikin saya menikmati perjalanan banget kali ini. 

Yang mau sekalian mampir ke objek wisata Gua Jatijajar, kalian juga bisa kok menganut rute untuk menuju ke gua itu terlebih dahulu. Dari Gua Jatijajar, hanya 8 kilometer aja jaraknya dengan Pantai Ayah ini. 

Kalau mau seger, mulai perjalanan di pagi hari tentunya!

Tips and Trick pantai ayah kebumen

  1. Bawa bekal ke pantai asik guys!
  2. Gunakan pakaian yang nyaman 
  3. Jangan lupa bawa camera ya
  4. Siapkan obat obatan pribadi ya
  5. Selamat liburan temen-temen
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data