ranisubagio
ranisubagio | Sightseeing
Badung, Bali, Indonesia | swimming pool
6.07 K0

Kunjungi waterpark terbaik di Asia “ Waterbom Park Bali”

waterbom park bali

anda bosan dengan waterpark yang biasa-biasa saja? nahh saya ada tempat yang luar biasa yaitu Waterpark terbaik di Asia yaitu "Waterbom Park Bali" nahh cocok bukan untuk mengisi long holiday anda dengan teman, keluarga, dan orang tersayang.
What to Do

 

Wahana Waterbom Park Bali merupakan taman rekreasi air terbesar di Pulau Bali. Di Waterbom Park Bali ini memiliki banyak permainan dan atraksi yang membuat pengunjung yang berkunjung ke Waterbom Park Bali merasa terhibur dengan hiburan yang sangat menyenangkan yang telah di sediakan disini.

Wahana Waterbom Park Bali dibangun pada lahan seluas 3,8 hektar dengan beberapa waterslide berstandar Internasional.

Dalam bidang pariwisata, tahun ini Bali mendulang beragam penghargaan. Mulai dari 10 wisata terpopuler di Indonesia, kawasan Ubud yang jadi destinasi terbaik di dunia, salah satu pulau untuk tujuan wisata terbaik di Asia, dan yang terbaru adalah taman bermain air terbaik.

Ialah Waterbom Park Bali, yang baru-baru ini dinobatkan Tripadvisor sebagai taman bermain air terbaik nomor 1 di Asia dan peringkat 2 di dunia. Penilaian ini dibuat dengan cara mengumpulkan data selama 12 bulan dan mengacu pada algoritma yang didasarkan pada kualitas dan kuantitas tinjauan serta peringkat yang diberikan oleh pengunjung taman bermain air di seluruh dunia.

 

 

 

 

"untuk ketiga kalinya menjadi Water Park paling populer di Asia dan nomor dua di dunia."Ini semua jadi semakin berarti karena semuanya berasal dari tinjauan dan opini semua pengunjung di seluruh dunia".

Di tingkat dunia, peringkat nomor satu taman bermain air terbaik diraih oleh Siam Park di Spanyol. Setelah Waterbom Park Bali, ada Aquaventure Waterpark di Dubai, Disney's Typhoon Lagoon Water Park di Orlando, Beach Park di Aquiraz Brazil, Wild Wadi Water Park di Dubai, Disney's Blizzard Beach Water Park di Florida, Aquaventure Water Park at Atlantis Paradise Island di Nassau, Yas Waterworld Abu Dhabi, dan Hot Park di Rio Quente, Brasil.

Pada tingkat Asia, posisi setelah Waterbom Park Bali ada Black Mountain Water Park di Thailand, Caribbean Bay di Korea Selatan, Water Kingom di India, Sunway Lagoon Theme Park di Malaysia, Adventure Cove Waterpark di Singapura, Santorini Water Fantasy di Thailand, Chimelong Water Park di China, Wild Wild Wet di Singapura, dan Vinpearl Land Water Park di Vietnam.

Berminat liburan di taman bermain air terbaik ini? Siap-siap merogoh kocek sebesar Rp520 ribu untuk dewasa dan Rp370ribu untuk anak-anak berusia 2-11 tahun. Tiket terusan tersebut sudah termasuk semua permainan dan tikar.

Di Waterbom Park Bali, ada 13 jenis seluncur yang bisa dicoba, mulai dari seluncur anak sampai yang ekstrem dengan model meliuk-liuk dan tinggi. Berbagai atraksi permainan anak dan dewasa pun tersedia, seperti Flowrider, Water Blaster, dan Euro Bungee.

 

Flowrider

Water Blaster

Euro Bungee

Waterbom Park Bali mendapatkan penghargaan sebagai water park nomor 1 di Asia dalam penghargaan 'TripAdvisor’s Travellers’ Choice', dan kelima di dunia. Tempat ini berusaha untuk menawarkan tamu agar pengalaman tak terlupakan dengan layanan dan fasilitas kelas dunia yang sempurna untuk keluarga atau liburan spesial. Dengan berbagai pilihan gerai makanan dan bar kolam renang untuk minuman khas tropis, Waterbom Park Bali adalah tempat wisata serba ada di Bali”. Anda harus percaya kalau wisata Indonesia termasuk yang terbaik di dunia. Buktinya, Waterbom Park Bali mengalahkan waterpark milik Disneyland dan Dubai.

Pesona Pulau Dewata Bali memang masih belum tertandingi di mata wisatawan. Bali seakan memberikan daya tarik tersendiri sehingga wisatawan tidak pernah bosan mengunjungi kembali pulau ini walau sudah berkali-kali. Tak heran Bali terus mengembangkan fasilitas yang ada demi memuaskan para wisatawan yang datang termasuk dengan menyediakan wahana Waterbom Park Bali dengan Flowrider Bali sebagai salah satu aktivitas yang ditawarkan. Anda tertantang dengan jenis olahraga yang bernama Flowrider ayo coba!!!!! Di Waterbom Park Bali.

Dan ini adalah suasana di Waterbom Park Bali yang ramai dengan pengunjung. Pengunjung di sini bersantai, makan, dan minum sambil menikmati wahana dan pemadangan di Waterbom Park Bali yang sangat indah sekali,,, gak nyesel deh kalo anda berlibur ke Waterbom Park Bali memory yang susah di lupakan karena Wahana permainan di sini asik-asik dan membuat anda terhibur dengan wahana yang sudah di sediakan, dengan pemandangannya yang indah dan tempat ini cocok untuk bersama teman, keluarga, dan orang tersayang.

Tentu menyenangkan terombang-ambing mengelilingi Waterbom di tengah cuaca panas yang menggigit sambil menikmati air yang sejuk di Waterbom Park Bali.

 

 



 

 

 

 

 

How to Get There

Lokasi Waterpark terbaik di Asia Waterbom ada di Bali , Alamatnya adalah Jalan Kartika,Tuban, Kabupaten Badung. Jika anda dari aiport Ngurah Rai, waktu tempuh yang anda perlukan, kurang lebih 14 menit dengan jarak tempuh sekitar 3.0 km untuk sampai ke lokasi Waterbom Park Bali.

Jika anda dari Kota Denpasar, melalui rute Jl.By Pass Ngurah Rai, waktu tempuh yang anda perlukan, kurang lebih 39 menit dengan jarak tempuh sekitar 13,3 km, untuk sampai ke lokasi Waterbom Park Bali, rute tercepat melalui Jl.Taman Pancing waktu tempuh yang anda perlukan, Kurang lebih 21 menit dengan  jarak tempuh sekitar 9,7 Km untuk sampai ke Lokasi Waterbom Park Bali.

Akses Menuju WaterbomParkBali

Untuk akses ke Objek wisata Waterbom Park Bali ini sangat mudah, mobil, motor dan kendaraan lainya sangat mudah untuk menuju ke lokasi ini, dari Denpasar jika anda menggunakan mobil sekitar 13,3 km bisa di tempuh sekitar 39 menit berkendaraan. 

Ada tempat parkir yang luas dimana anda bisa memarkirkan kendaraan anda dengan aman.

Semoga informasi ini berguna untuk anda yang sedang mencari referensi mengenai tempat wisata Waterbom Park Bali.

 

Tips and Trick waterbom park bali

  1. Benda lainnya yang wajib dibawa tentu saja kamera untuk mengabadikan momen liburan Anda. Lalu Kacamata Renang, baju renang,pelampung, baju ganti, dan sandal jepit. Tak ada salahnya Anda membekali diri dengan plester luka, juga obat-obatan pribadi.
  2. Tidak berenang setelah makan,Jika anda ingin mengisi perut, usahakan untuk makan satu atau dua jam sebelum berenang. Jangan anda berenang dengan perut yang kekenyangan. Karena perut yang kenyang tersebut dapat memicu muntahan isi perut anda saat berada di dalam air. Hal tersebut dapat menyumbat kerongkongan dan menyebabkan sesak nafas. Aliran darah anda yang terpusat di perut untuk menjalankan pencernaan akan membuat otak kekurangan darah dan memicu kehilangan kesadaran. Sehingga perut yang kenyang dapat menyebabkan kecelakaan di kolam renang. Jadi, hati-hati ya para orang tua.
  3. Memakai sunblock, Saat anda berenang di tempat terbuka atauoutdoor, gunakanlah sunblock. Penggunaan sunblock ini bertujuan untuk menjaga kulit agar tidak terbakar sinar matahari serta mengurangi paparan sinar ultraviolet. Pilihlah sunblock yang waterproof, sunblock itu khusus digunakan untuk berenang kok. Jadi, si sunblock akan tetap menempel di kulit anda dan tidak hilang begitu saja jika terkena air saat berenang.
  4. Selalu awasi anak anda, Tidak semua kolam renang untuk orang dewasa dan anak-anak terpisah atau minimal diberi pembatas berupa tembok. Jadi, anda sebagai orang tua harus selalu waspada dan mengawasi kegiatan anak anda saat berada di kolam renang dengan baik. Meskipun mereka telah menggunakan pelampung. Apalagi kalau hari itu kolam renang sedang padat-padatnya dan dipenuhi begitu banyak pengunjung. Jangan sampai kamu kehilangan mereka di sana.
  5. Segera mandikan anak anda, Setelah selesai berenang, langsung mandikan anakmu. Jangan lupa menggunakan sabun dan shampoountuk membersihkan mereka dari air kolam renang yang telah dicampur dengan kaporit. Supaya mereka tidak mengalami gatal-gatal atau masalah kulit lain. Jika sudah mandi, berikan minyak kayu putih untuk menghangatkan tubuh mereka, serta lotion guna melembabkan kulit.
  6. Begitulah tips and trick untuk berenang kali ini. Semoga bermanfaat bagi anda yang ingin berlibur ke kolam renang.

    Disini saya ada video mengenai “Waterbom Park Bali” yang membuat anda takjub karna wahana permainan yang seru banget…. Cuma ada di Waterbom Park Bali .

    Anda penasaran???

    check this out -> 

    *Picture that I use in Review is not mine , i take it from google , thank you.

SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data