mummyz
mummyz | Sightseeing
Batang, Jawa Tengah, Indonesia | Beach Exploring
3,47 K2

Pantai Ujung Negoro: Keindahan yang Tersembunyi Di Ujung

pantai ujung negoro

Kabupaten Batang punya pantai di ujung dengan pemandangan cantik..
Hal yang dilakukan

Untuk menikmati keindahan Pantai Ujung Negoro ini, pengunjung ngga perlu harus bayar mahal-mahal, cukup dengan Rp 5.000 aja per orang, kalian udah bisa menikmati indahnya Pantai Ujung Negoro ini. Di area pantai ini terdapat beberapa fasilitas yang bisa dinikmati oleh pengunjung, mulai dari taman bermain untuk anak-anak, gazebo untuk bersantai, toilet, mushola dan banyak fasilitas lainnya lagi.

Video by Dwi Artanto Wibowo

Saat di pantainya sendiri, kalian akan dimanjakan dengan pemandangan laut yang indah serta hamparan pasir yang halus. Bisa dibilang, pantai ini masih cukup alami dan bersih. Karakteristik Pantai Ujung Negoro ini cukup landai, berpasir, bertebing dan susunan basic laut yang keras. Ombak di pantai ini juga ketinggiannya cukup aman plus air lautnya juga cukup jernih. Di pinggiran pantainya, kalian bisa melihat bebatuan yang banyak. Bener-bener keren pemandangannya.

 

pantai ujung negoro

pantai ujung negoro

Selain itu, kalian juga bisa melihat aktivitas kapal yang keluar masuk ke area PLTU yang ada di ujung garis pantai dengan memanjat bukit kecil yang ada dibawah makam. Kalian juga bisa melihat aktivitas nelayan yang sedang memancing ataupun menjaring ikan. Tapi kalo menurut aku sih, paling menarik yang bisa dilakukan di pantai adalah menikmati sunsetnya guys.

pantai ujung negoro

Penyematan nama Ujung Negoro sendiri oleh warga setempat dikarenakan lokasi pantai ini yang berada sangat jauh atau posisi terluar. Emang iya sih guys, soalnya pantai ini lokasinya jauh dari kota Batang dan berbatasan dengan Alas Roban. Ngga heran kalo disebelah kanan kiri pantai ini adalah perbukitan.

pantai ujung negoro

Pantai Ujung Negoro ini bisa jadi destinasi menarik buat kalian kalo ingin menghabiskan liburan di Batang, Jawa Tengah. Atau kalo kalian yang mudik besok bakal lewat jalur Pantura, ngga ada salahnya untuk mampir untuk beristirahat sejenak melepas lelah selama perjalanan mudik.

pantai ujung negoro


Cara ke Sana

Flashback ke liburan di Batang beberapa bulan lalu guys, aku udah share pengalaman aku pas jalan-jalan ke Wisata Si Kembang Park. Sebenernya aku ngga cuma pergi kesana aja, tapi aku juga pergi ke beberapa wisata menarik lainnya yang ada di Kabupaten Batang, salah satunya adalah Pantai Ujung Negoro. 

Awalnya aku ngga nyangka aja kalo ternyata di Batang ada pantai indah yang terselip diantara rimbunnya hutan dan perbukitan. Pantai ini berada di Desa Ujung Negoro Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Lokasinya sih ngga jauh dari jalur pantura ya guys, cocok banget buat kalian singgahi kalo besok kalian mudik lewat jalur ini.

Sebenernya ada dua jalur yang bisa dilalui untuk menuju ke pantai ini, kalo kalian dari pantura Batang bisa masuk ke utara lewat Jalan Raya Bakalan, ada gapura bertuliskan Ujung Negoro.

Jalur kedua yang bisa kalian gunakan adalah lewat Pantai Sigandu, dari pantura masuk ke Jalan Sultan Agung dan kurus sampe pantai. Tapi kalo kalian langsung ke arah timur bakal lewat jalan menuju PLTU Batang. Kalo kalian lewat jalur yang ini guys kalian bakal lihat pemandangan yang indah banget, soalnya jalannya ada dipinggir pantai yang indah.

Untungnya, jalanan menuju ke pantai ini udah beraspal dan halus. Jadi kalian ngga perlu bingung harus naik kendaraan khusus untuk menuju ke pantai ini.

pantai ujung negoro

Tips dan Trik pantai ujung negoro

So guys, buat kalian yang mampir ke pantai ini, aku ada beberapa tips nih:

  • Jangan lupa bawa kamera buat mengabadikan momen.
  • Pake pelindung kepala dan sunblock kalo kalian datengnya disiang hari.
  • Bawa bekal.
  • Jage kebersihan tempat ini.
WISATA MENARIK LAINNYA
Tidak ada data
KULINER MENARIK LAINNYA
Tidak ada data