Karineels
Karineels | Sightseeing
Bangli, Bali, Indonesia | Photography
1,8 K2

Bali with A Lovely View

wisata di bali

Menikmati makan siang dengan pemandangan keindahan Gunung Batur.
Hal yang dilakukan

Jika anda datang sekitar pagi hari, udaranya akan sangat sejuk, jadi lebih disarankan untuk mengenakan baju hangat dan siap-siap ya untuk menghadapi angin kencanganya! Tapi jangan khawatir, karena disiang hari cuaca akan terik kembali seperti daerah lain di Bali, jadi anda bisa berfoto dengan menggunakan baju-baju lucu yang sudah anda siapkan tanpa harus takut kedinginan. Jangan lupa siapkan topi, dan untuk anda yang takut panas, mari katakan bersama-sama bahwa "SUNBLOCK" adalah suatu KEWAJIBAN. Hehe

Cara ke Sana

Kami pergi ke sana dengan menggunakan mobil sewaan yang disetir oleh pasang saya. Kami pergi dari hotel kami di Ubud ke Kintamani Bangli, kurang lebih sekitar 45 menit dengan laju santai. Sedangkan dari Denpasar (Bandara Ngurah Rai) sendiri ke Ubud, kurang lebih 1,5 jam perjalanan. Tapi kalau anda merasa perjalanannya terlalu jauh dan melelahkan, anda bisa menyewa mobil berikut supirnya.

Tips dan Trik wisata di bali

Setelah anda sudah siap untuk berfoto, maka... TUNGGU DULU! Coba deh mampir ke sebuah cafe yang ada di puncaknya, cafe tersebut berada di pinggiran tebing dan mereka punya tempat unik banget untuk kamu yang membawa pasangan untuk duduk dengan view Gunung Batur langsung, romantis banget kan! Makanannya enak, tidak terlalu mahal dan para pelayannya juga dengan senang hati akan membantu kita mendapatkan foto terbaik dengan pasangan atau keluarga kita. 

Tempat Tinggal wisata di bali

Kami tinggal di daerah Ubud dan tidak terlalu dekat dengan Kintamani, jadi bagi anda yang jatuh cinta dengan pemandangan Kintamani, lebih baik untuk memilih tempat tinggal yang berdekatan Kintamani mengingat lamanya perjalanan yang bisa membuat banyaknya waktu kita yang terbuang.
WISATA MENARIK LAINNYA
Tidak ada data
KULINER MENARIK LAINNYA
Tidak ada data