marthagaul
marthagaul | Sightseeing
Raja Ampat, Papua Barat, Indonesia | Beach Exploring
4,93 K2

Raja Ampat si Cantik dari Papua “Amazon Lautan Dunia” Part 2

raja ampat

Saat anda berkunjung ke Papua Barat jangan lewatkan keindahan yang luar biasa di Pulau Raja Ampat tempat ini sudah terkenal akan keindahannya yang membuat traveller kagum
Hal yang dilakukan

Tidak hanya itu dibagian barat dan utara kawasan Waigeo, ada sebuah pertunjukan permainan suling bambu tradisional yang dimainkan oleh masyarakat sekitar yang disebut dengan suling tambur. Biasanya pertunjukan tradisional ini diadakan apabila ada sebuah festifal keagamaan atau pada saat peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ( 17 Agustus ) serta dalam upacara penyambutan kunjungan pejabat ( pemimpin ) dan hari penting lainnya.

 

Jika anda berkunjung ke Raja Ampat jangan lewatkan Pesona Gua Tomolol. dikawasan ini Anda akan dibuat kagum dengan pemandangan yang unik di Gua Tomolo, yaitu terdapat lukisan telapak tangan manusia serta hewan – hewan yang mempunyai ukuran sangat besar tergambar di dinding goa. Konon lukisan ini di buat pada masa Jaman Prasejarah.

Tidak hanya itu di sebelah utara Waigeo, Anda juga dapat menikmati wisata sejarah yang juga berbentuk gua yang merupakan peninggalan Perang Dunia ke II. Goa ini konon merupakan tempat pasukan Belanda dan Jepang membangun bungker. Selain itu Anda juga bisa menikmati keunikan kebudayaan masyarakat setempat yang disajikan dalam sebuah tarian perang. Disini juga ada wisata air terjun, dan pastinya apabila Anda kesana tidak boleh di lewatkan keindahan air terjun yang ada di Raja Ampat.

 

Perjalanan berikutnya adalah Pulau Ayau, Pulau Ayau merupakan kumpulan pulau – pulau kecil yang terletak di Kepulauan Karang, dengan ukuran yang sangat besar dan dasar lautnya berpasir putih halus dan bersih, Pulau Ayau menghubungkan satu pulau dengan pulau yang lainya. Tidak hanya itu di sini anda juga bisa menikmati pulau – pulau dengan pasir yang unik yang disebut “Zandplaat”. Tempat ini merupakan habitat unik dari vegetasi lokal yang ada di Raja Ampat. Anda juga bisa menyaksikan masyarakat setempat menangkap cacing laut atau insonem.

 

Selain itu Anda juga bisa mengunjungi Waigeo Selatan, yang merupakan tempat favorit bagi penggemar divingTidak jauh dari Waigo Selatan Anda juga bisa menemukan wisata pulau karang Kabui Bay, Gua tengkorak dan juga wisata bersejarah Raja Ampat di Kali Raja.

 

Anda ingin tau Kegiatan apa saja yang bisa anda lakukan saat berlibur di Kepulauan Raja ampat? yang bisa anda lakukan di sini

klik disini

Cara ke Sana

Rute yang ditempuh oleh para pengunjung atau wisatawan untuk sampai di lokasi objek wisata di Papua ini adalah dengan melakukan perjalanan udara, dan menuju ke kota SorongPapua Barat ( Domine Edward Osok ). Di bandara ini tidak ada jalur penerbangan internasional yang bisa langsung menuju ke Domine Edward Osok. Jadi, apabila Anda yang datang dari luar negeri, Anda harus transit dulu di Jakarta, Surabaya,Denpasar atau Makasar. Dan apabila Anda ingin menempuh jalur terpendek, Anda dapat transit dulu di Ujung Pandang dan memakan waktu sekitar 2 jam 15 menit untuk sampai di kota Sorong.

Jika anda melalui jalur darat dari Ujung Pandang ke kota Sorong Jarak yang anda tempuh sekitar 2.585 km dengan waktu tempuh sekitar 86 jam :D. Kemudian dari kota Sorong, perjalanan dilanjutkan dengan menggunakan mobil menuju ke pelabuhan rakyat, menuju ke ibu kota RajaAmpat ( Waisai ).  Setelah itu, perjalanan Anda akan dilanjutkan kembali dengan menggunakan transportasi Kapal Ferry atau juga anda bisa menyewa speed boat, dan jika Anda ingin melakukan perjalanan untuk menujuk ke lokasi ini, anda harus menyediakan perbekalan seperti air mineral, makanan instan dan keperluan lainnya. karena di Waisai (ibukota Raja Ampat), harga keperluan perbekalan semakin mahal. Di pelabuhan ini ada dua kapal ferry yang melayani jalur perjalanan dari Sorong ke Waisai, dan biasanya berangkat tiap pukul 14.00 WIT, kemudian kapal yang satunya akan berangkat sekitar 1 – 2 jam kemudian. Perjalanan akan memakan waktu 4 – 5 jam untuk sampai di pelabuhan Waisai.

Bagi Anda yang ingin menyewa speedboat, waktu yang sangat ideal untuk menyeberang adalah sebelum air laut naik, yang biasanya di akibat gelombang pasang atau sebelum pukul 12.00 WIT. Hal ini dilakukan karena dikuatirkan terjadi hal – hal yang tidak diinginkan, karena speedboat lebih kecil dari pada Kapal, sehingga sangat mudah terguncang oleh ombak. Kemudian yang menjadi catatan bagi Anda adalah patuhilah instruksi dari Nahkoda kapal apabila menginstruksikan menunda perjalanan menuju ke Pelabuhan Waisai karena cuaca buruk, gelombang pasang atau masalah lainya. Memang agak rumit sekali rute perjalanan ke Raja Ampat. Akan tetapi, kedepan pemerintah setempat akan mengembangkan bandar udara di WaisaiBandar Udara Marinda ), yang nantinya bisa mempermudah akses untuk menuju ke lokasi Raja Ampat.

 

Akses Menuju Kepulauan Raja Ampat

Untuk akses ke Objek wisata Raja Ampat ini cukup sulit karna hanya bisa menggunakan perahu untuk menuju ke lokasi ini.

Usahakan untuk datang lebih pagi agar anda bisa menikmati seluruh lokasi yang ada di pulau ini. Selama perjalanan di atas perahu, wisatawan tidak akan bosan karena anda bisa menikmati keindahan perairan di Kepulauan Raja Ampat.

Pemandangan seperti ini tentunya tidak bisa dinikmati jika anda menempuh perjalanan melalui jalur darat.

Semoga informasi ini berguna untuk anda yang sedang mencari referensi mengenai tempat wisata Raja Ampat.

Tips dan Trik raja ampat

  1. Sebelum berangkat, travelers mesti punya perencanaan matang. Yang pertama tentu tentang transportasi dan penginapan. Untuk transportasi akan dibahas lebih detail di bawah. Sedangkan untuk penginapan, kalian dapat browsing di internet untuk mencari penginapan murah jauh-jauh hari, terutama di Waisai. Kalau budget terbatas, jangan bermimpi bisa tidur dicottage  Penginapan standar biasa dihargai sekitar Rp200.000* per malam. Kalau kalian ingin lebih hemat, kalian bisa tidur di rumah-rumah penduduk yang memang disewakan. Namun harus diperhatikan kebersihannya agar tidak kecewa saat tiba. Apalagi kalau kamu berniat tinggal lama disana.
  2. Kalau kamu memulai perjalanan dari Jakarta, kamu bisa mencari tiket maskapai yang lagi promo ke Sorong yang biasanya berkisar Rp1 juta-an*. Kalau lagi beruntung, kamu bisa dapat promobuy 1 get 1 free, alias beli satu tiket dapat gratis satu tiket lagi. Atau, kamu bisa naik kapal PELNI dari Tanjung Priok – Sorong, tiketnya hanya sekitar Rp700.000* – Rp800.000*. Perjalanan yang harus ditempuh lumayan lama, yaitu 5 hari 4 malam. Agak pegal ya, travelers? Tapi kalau kamu ingin menikmati perjalanan, kamu bisa memilih naik kapal.
  3. Travelers, setelah kamu sampai di Sorong sebagai gerbang pertama masuk ke Raja Ampat, kamu masih harus melanjutkan perjalanan ke pelabuhan. Kamu bisa naik taksi dengan tarif sekitar Rp50.000* – Rp70.000*. Selanjutnya, kamu bisa naik kapal menuju ke Waisai. Alternatif transportasinya ada 2 kapal, yaitu kapal cepat yang bisa ditempuh dalam waktu 3 jam, dan kapal biasa dengan tarif lebih murah yang bisa ditempuh dalam waktu 5 – 6 jam, tergantung dari ombak.
  4. Setelah tiba di Waisai, travelers harus pergi dulu ke kantor Departemen Budaya dan Pariwisata untuk membayar biaya konservasi. Untuk wisatawan lokal Rp250.000* dan Rp 500.000* untuk turis mancanegara. Setelah itu, kalian bisa langsung menuju ke penginapan yang sudah dipesan.
  5. Untuk menjelajahi Raja Ampat, travelers harus bangun pukul 4 pagi waktu setempat. Pergilah ke Pasar Waisai untuk mencari perahu yang disewakan dari nelayan. Harga sewanya sekitar 3* – 5* juta sudah termasuk pengemudi, namun belum termasuk BBM. Kamu bisa menuju ke Pulau Wayag yang menjadi destinasi favorit wisatawan. Hamparan gunung-gunung kecil dan laut biru dapat kamu nikmati disana. Bisa juga snorkeling di Five Rocks dan Teluk Kabui. Paket diving di Raja Ampat biasanya lebih mahal. Kalau kamu bawa uang pas-pasan dan masih ingin bermain-main dengan air, kamu bisa snorkeling dan berenang. Sewa kapal untuk ke Pulau Mansuar biasanya 2 juta* dengan penumpang 10 orang. Kalau mau snorkeling di Waiwo, rata-rata sewa peralatan snorkeling adalah Rp50.000*, sedangkan biaya paket diving berkisar antara Rp550.000*.
  6. Cara paling murah untuk bisa sampai ke Raja Ampat ya dengan rombongan. Kalau jalan sendiri, biayanya bisa membengkak. Bayangkan saja kalau tarif sewa speed boat sekitar 2* – 5* juta. Kalau bareng temen, kalian bisa patungan sehingga jatuhnya lebih ekonomis. Selain itu, biar kamu tidak kelaparan dan terserang kantong kempes, kamu wajib membawa bekal makanan sebanyak-banyaknya. Kamu bisa belanja terlebih dulu di Sorong karena kalau sudah tiba di Waisai harganya bisa berkali-kali lipat.
  7. Benda lainnya yang wajib dibawa tentu saja kamera untuk mengabadikan momen liburan Anda. Lalu kacamata hitam, baju renang, baju ganti, dan sandal jepit. Tak ada salahnya Anda membekali diri dengan plester luka, juga obat-obatan pribadi.
  8. Disini saya ada video mengenai “Raja Ampat” yang membuat anda takjub karna suasana alam dan keindahannya yang harus anda coba dan anda ketahui.

    Anda penasaran???

    check this out -> 

                                

    *Picture that I use in Review is not mine , i take it from google , thank you.

WISATA MENARIK LAINNYA
Tidak ada data
KULINER MENARIK LAINNYA
Tidak ada data