kartikaputri
kartikaputri | Sightseeing
Buru, Maluku, Indonesia | Beach Exploring
3.14 K0

Pantai Tirtamaya yang indah di Maluku

pantai tirtamaya

Pantai Tirtamaya Maluku memang memiliki hamparan pasir putih yang luas dan indah. Membuat siapa saja betah berlama-lama di tempat ini!
What to Do

Wisata yang satu ini memang unik dan menjadi surga bagi para pencinta Surfing, karena disini ombaknya cukup besar. Pantai ini dikelola oleh masyarakat setempat makanya sangat terjaga kebersihannya dan uniknya lagi disini gue ditawari oleh masyarakat sekitar untuk mencoba rujak buah yang mereka buat rasanya mantap banget....

Pantai ini memang memiliki hamparan pasir putih yang luas dan indah, saat gue disini gue menghirup udaranya yang segar dan keindahan pantai ini membuat pikiran rileks sejenak, selain menyusuri keindahan pantai ini gue cobain naik perahu yang disediakan oleh masyarakat sekitar.

Saat gue kesana kebetulan sore jadi gue nungguin sunset deh sambil duduk di atas perahu menikmati hangatnya secangkir kopi membuat suasana disini terasa sempurna setelah menunggu 1 jam akhirnya muncul juga sunset yang di nanti-nantikan, dengan adanya sunset ini pantai ini memang terlihat sangat cantik dan keren.

 

   

 

Nah sekitar 2 jam menyusuri dan bermain dipantai itu, akhirnya gue mutusin balik ke hotel untuk urusin kerjaan yang masih numpuk, pokoknya saat ke kabupaten Buru kalian harus cobain ya melihat indahnya pantai ini, dijamin gak nyesel. Untuk tiket masuk free.

How to Get There

Hallo guys gue lagi ada di maluku nih kebetulan ada kerjaan disini jadi saat itu pusing sama kerjaan menumpuk disana,akhirnya gue mutusin jalan-jalan sejenak kePantai Tirtamaya yang terkenal dengan keindahan pantainya.

 

Pantai ini terletak di Pulau Buru, Lilialy, kabupaten Buru, Maluku. Jika dari Kantorpos Mako, Jl Raya Mako, Buru Utara Timur, Pulau Buru, Lamahang menuju Pantai Tirtamaya berjarak sekitar 23.7 km, atau memakan waktu 55 menit perjalanan untuk sampai ke lokasi ini. 

Tips and Trick pantai tirtamaya

 

  1. Bawa kamera untuk menyimpan foto keindahan pantai ini
  2. Gunakan sunblock jika kalian kesini saat sian hari
  3. Jangan buang sampah sembarangan

 

 

 

 

 

SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data