icha123
icha123 | Sightseeing
Gianyar, Bali, Indonesia | halal
2.46 K2

Keramas Aero Park: Sensasi Makan Asik Dalam Pesawat

keramas aero park

anyaknya orang yang kesini dengan tujuan ‘makan dalem pesawat’ sedangkan kursi di dalam pesawat juga terbatas, usahakan sebelum kesini kalian udah melakukan reservasi tempat terlabih dahulu ya!
Post Content

Jalan jalan ke Bali, jangan lewatkan wisata kulinernya yang seru juga ya. Mm, aku adalah salahsatu orang yang suka banget kulineran di Bali. Kalau soal rasa, mungkin tak seenak masakan Jawa, menurutku pribadi sih. Tapi, kalau soal tempat dan pelayanan, di Bali lebih banyak resto keren yang mengandalkan desain tempatnya yang aneh aneh. Seperti resto di pinggir pantai, resto di pinggir sawah terasering yang indah, atau mungkin seperti resto unik yang akan saya kunjungi kali ini. 

Nama resto yang menjadi tujuan kuliner saya kali ini adalah Keramas Aero Park Gianyar. Mungkin beberapa dari kalian khususnya orang Bali asli akan tau tentang keunikan resto yang satu ini. Tapi buat kalian yang belum tau uniknya Keramas Aero Park ini, disini kalian bisa merasakan sensasi makan dalam pesawat lho. Keren bukan?

Wuts, karena penasaran, tak butuh waktu lama buat saya untuk mengunjungi resto yang satu ini. Di sela sela kerjaan yang padet, akupun menyempatkan buat mampir kesini. Dari luar resto, pengunjung udah bisa ngeliat besarnya pesawat Boeing 737-400 yang memang dengan sengaja dibeli oleh pihak resto. Wih gilak! Pesawat ini didatangkan dari Surabaya, tepatnya dari Bandara Internasional Juanda. Jangan tanya harganya, pihak restaurant mengeluarkan biaya 3 miliar untuk ini, fantastis!

Sejak pertama resto ini resmi dibuka sekitar akhir Oktober 2016, hingga kini masih penuh dengan pelanggan dan wisatawan yang penasaran sama Keramas Aero Park. Gimana gak penasaran ya, pesawat yang terpampang di resto itu terlihat sangat nyata lho wkawk.

Pertama masuk, saya tak hanya mendapati wisatawan lokal saja yang berkunjung kesini, melainkan turis mancanegarapun ikut penasaran akan keunikan resto yang satu ini. Ada ada aja ya ownernya sampe kepikiran bikin resto macem gini, keren lah idenya, sukaa.

Karena banyaknya orang yang kesini dengan tujuan ‘makan dalem pesawat’ sedangkan kursi di dalam pesawat juga terbatas, usahakan sebelum kesini kalian udah melakukan reservasi tempat terlabih dahulu ya. Pesawat ini hanya menampung 250 orang saja sedangkan pengunjung dateng tak ada henti hentinya. Nah kalau udah reservasi kan enak, tinggal dateng terus duduk manis deh haha. 

Yes, kalau ada tempat bagus tentu pikiran kalian salahsatunya adalah pengen ngeluarin camera terus berfoto. Emang sih, resto ini unik banget dan bakal keren kalau kalian ngambil gambar disini terus upload ke Instagram wkwk. Buat kalian yang tak kebagian tempat didalem pesawat, area luar pesawat ini juga tak kalah keren dan tetep instagramable kok!

Yap, rasanya tak salah memilih Keramas Aero Park sebagai tujuan kali ini, karena tempat in selain unik juga dikelilingi sawah dan pantai. Makin seger dan sedep aja suasananya. Kalau udah masuk ke resto yang satu ini, puas puasih deh buat berfoto, mumpung ada yang unik:D

Ada yang panasaran sama harga menunya? Okee, saya akan kupas tuntas disini, eaa. Jadi, Keramas Aero Park ini udah menyediakan beberpa paket makanan yang bisa kalian pilih. Paket yang pertama adalah paket Boarding yang dibanrol dengan harga Rp 250.000,- untuk 2 orang pembeli. Tak hanya itu, ada juga paket yang lebih hemat yakni Rp. 450.000,- untuk 4 orang pembeli. Kedua paket ini hanya bisa kalian pilih saat kalian dapet tempat di dalem pesawat ya.

Ohiya, untuk reservasi, kalian bisa menghubungi nomor +6281805582781 atau +623614791830. Via email juga bisa di reservation@keramasaeropark.com.

Satu lagi nih, yang ngira didalem pesawat bakal dapet tempat duduk yang sama seperti naik pesawat pada umumnya, kalian salah. Dalemnya udah dirombak dan didesain sedemikian rupa oleh pihak resto, tentunya bikin pengunjung tambah seneng dan nyaman. 

Youtube -> OlehOlehPulauBali.com

Maknyus, bisa dicoba kalau lagi ke Bali!

Opening Hours
10 pagi - 10 malam
SUGGESTED PARADISE
No data
SUGGESTED CULINARY
No data