10 Pulau Cantik di Papua Pesonanya Tentramkan Jiwa


Reni  September 13, 2022  0 Comment

Jika Anda berpikir bahwa objek wisata yang ada di Provinsi Papua, hanya ada di pulau utama Papua saja, maka Anda salah besar. Karena justru pulau pulau kecil yang ada di Papua, juga menyuguhkan aneka pemandangan alam, yang tidak kalah cantik dengan yang ada di pulau utama Papua. Bahkan yang menarik, beberapa pulau cantik di Papua tersebut sudah terkenal hingga ke mancanegara.

Pulau Cantik di Papua:

1. Raja Ampat

Raja Ampat
id.wikipedia.org

Pulau cantik pertama yang akan dibahas adalah Raja Ampat. Bisa dibilang, ini jadi diri khas, ketika seseorang mendengar kata Provinsi Papua, maka orang akan langsung terbayang Raja Ampat. Dimana keindahan pulau yang satu ini memang tidak perlu diragukan lagi. Sebenarnya Raja Ampat ini bukan sebuah pulau, melainkan sebuah kawasan, yang terdiri dari berbagai macam pulau.

Diantaranya terdapat 4 pulau besar nan eksotis yang pastinya menarik untuk dikunjungi oleh para wisatawan, adapun pulau yang dimaksud, atara lain Pulau Waigeo, Pulau Batanta, Pulau Salawati dan Pulau Misool. Di pulau pulau tersebut Anda tidak hanya dimanjakan dengan pemandangan alam yang indah, pasir putih yang cantik, serta rimbunnya pepohonan yang ada. namun Anda juga dapat menikmati aneka terumbu karang cantik, dan juga aneka biota laut cantik yang ada di sekitar Raja Ampat tersebut. Anda yang suka dengan kegiatan snorkeling atau juga diving, tentu kegiatan tersebut tidak boleh Anda lewatkan.

Selain ke-empat pulau besar tersebut, masih ada berbagai pulau lain yang terbilang kecil, namun mempunyai pemandangan alam tidak kalah cantik, seperti pulau Rufus, pulau Wayag, pulau Kri dan yang lainnya.

Gotravelly

Weekend Di Pulo Cinta Eco Resort, Gorontalo

Menikmati Liarnya Ombak Pantai Popoh

Baca juga :  10 Wisata Alam Jawa Barat dengan Pemandangan Menakjubkan

2. Pulau Biak

Pulau Biak
cruisemapper.com

Adapun pulau cantik di Papua, berikutnya adalah pulau Biak, Sebenarnya pulau Biak dan pulau Numfor sendiri merupakan suatu kesatuan, yaitu masuk ke kabupaten Biak. Dimana kedua pulau tersebut berada di teluk Cendrawasih, dan pastinya mempunyai berbagai macam tempat wisata menarik yang wajib dikunjungi para wisatawan. Adapun objek wisata yang dimaksud, mulai dari taman burung, taman anggrek, Kampung Amoi, dengan pemandangan alamnya nan eksotis., pantai Bosnik, air terjun Wafsarak, dan yang lainnya.

Tidak hanya mempunyai alam yang cantik, namun di pulau tersebut mempunyai sejarah yang harus Anda kunjungi, yaitu museum Cendrawasih, dengan peninggalan perang dunia II-nya.   

3. Taman Nasional Teluk Cendrawasih

Taman Nasional Teluk Cendrawasih
traveloka.com

Taman Nasional Teluk Cendrawasih adalah pulau berikutnya yang perlu Anda para wisatawan kunjungi. Seperti namanya, maka ini adalah sebuah tempat konservasi. Tapi bukan tempat konservasi burung Cendrawasih, melainkan tempat konservasi laut, yang terbesar di Indonesia.

Anda yang suka diving atau snorkeling, maka ini akan jadi tempat berlibur yang paling pas. Di pusat konservasi laut ini, Anda akan melihat aneka biota laut yang menarik, mulai dari hiu, penyu, atau bahkan lumba lumba. Selain tentunya aneka tanaman dan karang laut yang cantik.

Di tempat ini, Anda juga dapat mengunjungi salah satu pulau cantik, bernama pulau Mioswaar. Mempunyai sebuah goa, yang didalamnya terdapat sumber air panas. Jadi tidak heran, jika banyak wisatawan lokal maupun asing yang berkunjung ke tempat tersebut.  

4. Pulau Kapotar, Nabire

Pulau Kapotar
travel.detik.com

Tepatnya ada di Nabire, pulau cantik bernama Kapotar ini, tidak hanya mempunyai pemandangan alam yang cantik, seperti pemandangan pantai, dan juga pemandangan alam bawah lautnya yang cantik. namun juga mempunyai persyaratan unik yang harus dipatuhi oleh setiap wisatawan, yang ingin berkunjung ke tempat tersebut. .

Adapun persyaratan yang dimaksud, yaitu, setiap wisatawan yang ingin berkunjung ke pulau tersebut harus ditemani oleh warga lokal. Walaupun pulau ini tidak berpenghuni, namun tidak sembarang orang dapat masuk ke tempat tersebut. Jika dilanggar, maka seketika pulau akan diselimuti dengan badai dan juga petir.

Baca juga :  6 Lembah di Papua, Keindahannya Tenangkan Jiwa

5. Pulau Rumberpon

Pulau Rumberpon
liburananak.com

Anda yang suka dengan aktivitas memancing, maka pulau Rumberpon akan jadi lokasi wisata pulau yang harus Anda kunjungi. Terletak di teluk Wondama, dimana untuk sampai ke tempat ini, pengunjung harus melewati trek yang tidak bisa dibilang mudah. Kali ini para pengunjung akan menaiki Speedboat, sekitar 5 jam dari Manokwari, Papua Barat.

Sesampainya di pulau Rumberpon para pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan alam yang cantik. Mulai dari pantai Panjang, dengan hamparan pasir putih yang halus, dengan air laut nan membiru, ada juga hamparan pohon mangrove, dan padang ilalang. Selain keindahan alam yang cantik, tempat ini juga mempunyai ragam kearifan lokal yang menarik untuk Anda kunjungi bersama keluarga.  

6. Kepulauan Yapen

Kepulauan Yapen
travel.tribunnews.com

Kepulauan Yapen, adalah salah satu kabupaten yang ada di Papua, dengan ibukotanya di Serui. Walaupun lokasinya tidak terlalu luas, namun tempat ini mempunyai objek wisata yang terbilang cukup beragam, mulai dari objek wisata pantai, air terjun, teluk, dan juga wisata kampung.

Untuk pesona alam yang ditawarkan, tentunya tidak perlu diragukan lagi. Salah satunya adalah pantai Mioka, Tidak hanya menawarkan pemandangan pasir putih yang cantik, dengan air laut yang membiru. Tapi di tempat ini,  Anda juga dapat menyelam dan menikmati aneka biota laut yang di dalamnya. Jangan lewatkan untuk menikmati Dark Yellow Gold Coral. Sebuah karang cantik, yang hanya dapat Anda lihat di tempat tersebut.

7. Pulau Mansinam

Pulau Mansinam
pesisir.net

Berikutnya ada pulau Mansinam yang berada di Teluk Doreh, yang masih bagian dari bagian ibukota Papua Barat, Manokwari. Jika dilihat dari wisata alam yang ada di daerah tersebut, mungkin tidak jauh berbeda dengan di pulau lain, yang ada di Papua. Namun ada yang unik dari pulau yang satu ini, dimana pulau yang satu ini menjadi saksi sejarah dari sebuah peradaban yang masuk ke Papua, dalam hal ni masuknya Misionaris, dan mulai memperkenalkan modernisasi.

Baca juga :  Tak hanya Wisata Budaya 10 Wisata Alam Di Jogya Juga Menarik

Selain itu, di pulau tersebut Anda dapat melihat sebuah patung Yesus Kristus, dengan ukuran yang sangat besar, yang berada di kawasan bukti, dan pastinya mirip dengan patung Yesus yang ada di Rio de Janeiro, Brazil.

8. Pulau Wakde

Pulau Wakde
m.facebook.com

Pulau Wakde sendiri adalah salah satu pulau terluar yang ada di Indonesia, berbatasan dengan Papua Nugini, dan lokasinya ada di Samudra Pasifik. Masih termasuk ke dalam kabupaten Jayapura, yang menarik dari tempat ini, adalah adanya catatan sejarah tentang perang dunia ke-2. Dimana pada saat perang tersebut, pulau Wakde pernah digunakan, oleh tentara Jepang. Sebagai pangkalan militer pada tahun 1942. Namun pada tahun 1944, pasukan sekutu akhirnya mengambil alih pulau tersebut.

Anda yang mengunjungi pulau Wakde, dapat melihat sebuah landasan pesawat, peninggalan perang dunia II, selain itu ada juga dermaga kapal perintis, tentu saja pemandangan alam yang indah. Sebagai catatan pulau yang satu ini, termasuk pulau tidak berpenghuni.

9. Pulau Habe

Pulau Habe
papua.tribunnews.com

Pulau Habe sendiri adalah pulau yang ada di kampung Wambi, distrik Okaba, kabupaten Merauke, Papua Selatan. Tepatnya berada di perairan laut Arafura dan juga termasuk pulau pulau kecil terluar Indonesia.

Terdapat beberapa hal unik yang dimiliki oleh pulau yang satu ini, mulai dari permukaan tanah yang berlumpur, pemandangan alam yang indah dan seperti pulau Mansinam, di tempat ini Anda dapat melihat patung Yesus Kristus yang berukuran besar.

10. Pulau Supiori

Pulau Supiori
bulaksumurugm.com

Yang terakhir adalah pulau Supiori yang masih termasuk kabupaten Biak, Papua Barat. Sama seperti pulau pulau cantik yang ada di Papua, di pulau yang satu ini, para pengunjung juga akan disuguhkan dengan pesona alam yang pastinya cantik, dan memanjakan mata Anda.

Ada cukup banyak objek wisata menarik yang dapat Anda singgahi ketika berkunjung ke pulau  tersebut, mulai dari pantai Sorendiweri, pantai Warawe Nyibe, Air terjun Masriv, Pulau Brassi, dan masih banyak lainnya.

Dari berapa pulau cantik di Papua, adakah salah satu pulau menarik yang ingin Anda kunjungi ketika liburan nanti. Baik bersama pasangan atau bersama keluarga tercinta! 



Leave a Reply