10 Patung Tertinggi di Dunia, Salah Satunya di Indonesia


Fida  May 13, 2022  0 Comment

Ada banyak sekali pilihan destinasi wisata yang dapat kamu kunjungi untuk menghabiskan waktu berlibur. Tidak hanya tempat wisata alam, kamu juga dapat datang ke tempat wisata religi hingga tempat-tempat bersejarah. Mengunjungi salah satu patung tertinggi di dunia juga menjadi salah satu hal menarik yang bisa kamu coba. Tidak perlu bingung menentukan tujuan, inilah daftar 10 rekomendasi patung tertinggi di dunia yang menarik untuk kamu datangi.

10 Patung Tertinggi di Dunia :

1. Statue of Unity, India

unity of statue
kumparan.com

Statue of Unity dikenal sebagai patung tertinggi di dunia dengan ketinggian mencapai 597 kaki atau kurang lebih sekitar 182 meter. Patung yang satu ini juga dikenal sebagai patung persatuan yang terletak di distrik Narmada, Gujarat, India. Jika dihitung bersama dengan permukaan alasnya, patung ini dapat memiliki ketinggian mencapai 790 kaki atau 240 meter. Tinggi sekali bukan?

Salah satu patung tertinggi di dunia yang satu ini menampilkan Sardar Vallabhbhai Patel yang dikenal sebagai salah seorang aktivis kemerdekaan di India. Untuk membuat patung yang satu ini, pembangunan memerlukan biaya mencapai 6 Triliun Rupiah.

GoTravelly

Wisata Setigi, Tawarkan Wisata Alam Diantara Tebing Bebatuan Kapur Putih Nan Artistik

Sehari Menjelajah Guangzhou, Aku Terinspirasi Akan Keberhasilan Pembangunannya

2. Garuda Wisnu Kencana, Indonesia

garuda wisnu kencana
travel.kompas.com

Garuda Wisnu Kencana atau yang biasa disingkat dengan GWK juga dikenal sebagai salah satu patung tertinggi di dunia dengan ketinggian mencapai 121 meter. Patung yang satu ini terletak di daerah Bukit Ungasan, Bali, Indonesia.

Baca juga :  10 Tempat Wisata di Jenewa Membuat Siapapun Terpana

dikenal sebagai patung karya seniman I Nyoman Nuarta ini mampu menarik perhatian wisatawan yang datang ke Indonesia. Patung Garuda Wisnu Kencana juga dikenal memiliki berat mencapai 4000 ton. Bangunan patung yang megah ini dibuat dengan menghabiskan biaya mencapai 450 miliar.

3. Spring Temple Buddha, China

spring temple buddha
springtemplebuddha.com

China juga merupakan negara yang memiliki salah satu patung tertinggi di dunia yakni Spring Temple Buddha. Patung yang satu ini berlokasi di daerah Henan, China. Salah satu patung tertinggi ini memiliki ketinggian mencapai 420 kaki atau 128 meter dan jika dihitung dengan alasnya, ketinggian patung ini mencapai 682 kaki atau 208 meter.

Spring Temple Buddha menggambarkan Buddha Vairocana yang berdiri di atas singgasana bentuk teratai. Patung yang satu ini juga sangat menarik perhatian karena dibuat dari 108 kilogram emas, 3300 ton tembaga, dan juga 15000 ton baja. Unik sekali bukan? Saat menghabiskan waktu berlibur di China, tidak ada salahnya jika kamu menyempatkan untuk mampir ke salah satu patung tertinggi di dunia yang satu ini.

4. Laykyun Sekkya, Myanmar

laykyun sekkya
dreamstime.com

yang dapat kamu punya saat datang ke Myanmar. Patung yang satu ini telah dibangun sejak tahun 1996 dan baru selesai pembangunan pada tahun 2008. Selain tinggi patung, bentuk patung ini juga menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung atau wisatawan. Tidak hanya banyak didatangi oleh wisatawan lokal, tempat ini juga selalu ramai dikunjungi wisatawan mancanegara, khususnya saat waktu liburan tiba.

Laykyun Sekkya memiliki ketinggian mencapai 116 meter. Ada 2 patung yang dapat dinikmati oleh pengunjung yakni patung berdiri dan juga patung yang berbaring.

5. Ushiku Daibutsu, Jepang

ushiku daibutsu
tripadvisor.co.id

Tidak kalah dengan berbagai negara lainnya, jepang juga menjadi negara yang memiliki salah satu patung tertinggi di dunia yakni Ushiku Daibutsu. Patung yang satu ini berlokasi di daerah Ibaraki, Jepang.

Baca juga :  Destinasi wisata di Bali Untuk Delegasi Pertemuan IMF-world Bank 2018

Dengan ketinggian mencapai 120 meter, patung ini mampu menarik perhatian masyarakat lokal maupun wisatawan untuk mengunjunginya. Ushiku Daibutsu dibangun pada tahun 1995 dan telah selesai pembangunan pada tahun 2002. Berwajah Amida Nyirai atau yang dikenal dengan nama Amitabha. Bangunan patung ini dibagi menjadi 5 tingkat dan pengunjung dapat melakukan berbagai hal mulai dari mempelajari kitab suci Sutra hingga khotbah Buddha.

6. Liberty Statue, Amerika Serikat

liberty statue
kompas.com

Beberapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan bangunan patung yang populer yakni Liberty Statue. Liberty Statue dikenal sebagai salah satu patung tertinggi di dunia dengan ketinggian mencapai 93 meter. Patung yang telah selesai dibangun pada tahun 1885 merupakan patung pemberian dari Perancis saat merayakan 100 tahun kemerdekaan negara yang satu ini. Tidak hanya itu, patung ini juga merupakan simbol persahabatan antar kedua negara tersebut.

Liberty Statue tentu sayang untuk tidak kamu kunjungi saat datang ke Amerika Serikat. Bangunannya yang megah dan ikonik tentu membuat siapapun tertarik dan ingin mengunjungi patung yang satu ini.

7. Sendai Daikannon, Jepang

sendai daikannon
livejapan.com

Sendai Daikannon menjadi patung berikut yang di Jepang yang juga dikenal sebagai salah satu patung tertinggi di dunia. Bagaimana tidak, patung yang satu ini memiliki ketinggian mencapai 100 meter. Jika ingin mengunjunginya, kamu dapat datang langsung ke kawasan prefektur Miyagi.

Salah satu tempat wisata religi ini merupakan patung Nyoirin Kannon atau yang biasa dikenal dengan Dewi Kwan Im. Karena kemegahannya, tidak sedikit wisatawan yang datang dan tertarik untuk mengunjungi kawasan patung yang satu ini. Tertarik untuk mendatangi Sendai Daikannon saat datang ke Jepang?

8. The Motherland Calls, Rusia

the motherlands call
indozone.id

Pernahkah kamu mendengar sebutan The Motherland Calls? The Motherland Calls merupakan patung yang terdapat di Rusia dan dikenal sebagai salah satu patung tertinggi di dunia. Patung ini memiliki ketinggian mencapai 85 meter.

Baca juga :  20 Kuil di Korea Sering Dijadikan Lokasi Shooting Drama Korea

The Motherland Calls juga dikenal sangat unik karena dibangun tanpa menggunakan alas. Patung ini dibangun menggunakan 5500 ton beton dan juga 2400 ton logam. Menarik sekali bukan? Tidak sedikit wisatawan yang datang ke Rusia penasaran dan ingin mengunjungi kawasan patung yang satu ini.

9. Great Buddha of Thailand, Thailand

great buddha of thailand
international.sindonews.com

Rekomendasi patung tertinggi di dunia berikutnya yang bisa kamu kunjungi adalah Great Buddha of Thailand. Sesuai dengan namanya, patung yang satu ini terletak di Thailand dan dapat dikunjungi di daerah kuil Wat Muang di provinsi Ang Thong.

Great Buddha of Thailand dikenal menjadi patung tertinggi pertama di Thailand. Atuh ini juga memiliki beberapa sebutan lain seperti The Big Buddha, The Big Buddha of Thailand, dan masih banyak lagi. Bagaimana, menarik sekali bukan?

10. Awaji Kannon, Jepang

Patung Tertinggi di Dunia
gettyimages.com

Awaji Kannon juga dikenal sebagai salah satu patung tertinggi di dunia dengan ketinggian mencapai 80 meter. Di bagian bawah patung juga dikenal terdapat bangunan dengan 5 lantai yang memiliki tinggi mencapai 20 meter.

Awaji Kannon dibangun pada tahun 1977 dan selesai dibangun pada tahun 1982. Jika ingin mengunjunginya, kamu dapat datang langsung ke kawasan Pulau Awaji, Prefektur Hyoga, Jepang.



Leave a Reply